- Manchester United mengumumkan bahwa Cristiano Ronaldo akan segera meninggalkan klub.
- Pengumuman itu dirilis Manchester United pada Rabu (23/11/2022) dini hari WIB.
- Wawancara kontroversialnya beberapa waktu lalu disinyalir menjadi alasan United memutus kontrak sang pemain.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari Manchester United. Mereka mengabarkan bahwa Cristiano Ronaldo akan segera meninggalkan klub.
Pengumuman itu dirilis Manchester United melalui laman resmi dan media sosialnya pada Rabu (23/11/2022) dini hari WIB.
"Cristiano Ronaldo akan segera meninggalkan klub setelah kesepakatan kedua pihak," demikian bunyi pernyataan Man United.
"Semua orang di Manchester United tetap fokus untuk melanjutkan kemajuan tim di bawah Erik ten Hag dan bekerja sama untuk memberikan kesuksesan di atas lapangan," lanjut rilis tersebut.
Berakhirnya kerja sama antara Manchester United dengan Cristiano Ronaldo disinyalir akibat wawancara kontroversial sang pemain beberapa waktu lalu.
Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo mengeluarkan pernyataan-pernyataan yang memancing keributan dalam wawancaranya dengan Piers Morgan.
Dalam pembicaraan itu CR7 menyerang sejumlah tokoh Manchester United termasuk pelatih Erik ten Hag.
Cristiano Ronaldo dua kali memperkuat Manchester United pertama tahun 2003-2009 dan 2021-2022.
Dalam kurun waktu tersebut mantan pemain Juventus ini mencatatkan 346 pertandingan di semua ajang, mencetak 145 gol dan 64 assist.
Bersama The Red Devils, Ronaldo merasakan angkat piala di sejumlah turnamen, termasuk tiga kali di Liga Inggris dan sekali di Liga Champions.
Berita Manchester United Lainnya:
Cristiano Ronaldo vs Manchester United: CR7 Tuding Erik ten Hag Provokator
Liga Australia Siapkan Tawaran kepada Manchester United untuk Bawa Cristiano Ronaldo