- Barcelona kalah 0-1 dari Rayo Vallecano dalam lanjutan Liga Spanyol, Kamis (28/10/2021).
- Buntut dari hasil tersebut, Ronald Koeman resmi diberhentikan dari jabatannya sebagai pelatih Barcelona.
- Saat ini Blaugrana duduk di pos kesembilan klasemen sementara La Liga.
SKOR.id - Barcelona secara resmi mengumumkan bahwa mereka telah berpisah dengan Ronald Koeman.
Pengumuman tersebut dirilis Barcelona melalui laman resmi dan media sosialnya usai kekalahan dari Rayo Vallecano.
Ya, Memphis Depay dan kawan-kawan kalah dengan skor 0-1 dalam laga yang berlangsung dini hari tadi WIB.
"FC Barcelona telah membebaskan Ronald Koeman dari tugasnya sebagai pelatih utama," bunyi rilis Barca.
"Presiden klub, Joan Laporta, memberitahu tentang keputusan ini setelah kekalahan dari Rayo Vallecano. Ronald Koeman akan berpamitan kepada skuad pada hari Kamis di Ciutat Esportiva," lanjut rilis tersebut.
Lebih lanjut, klub berjuluk Blaugrana itu mengucapkan terima kasih atas jasa-jasa Ronald Koeman dan mendoakan yang terbaik untuk karier sang pelatih selanjutnya.
"FC Barcelona berterima kasih atas jasanya untuk klub ini dan mendoakan yang terbaik untuk karier profesionalnya," tulis Barcelona.
Sementara itu, kekalahan dari Rayo Vallecano merupakan kekalahan ketiga Barcelona di Liga Spanyol musim ini.
Sebelumnya, pasukan Camp Nou mengalami hasil minor saat bertemu duo Madrid, Atletico dan Real Madrid.
Setelah melakoni 10 pertandingan, Barcelona masih tertahan di peringkat sembilan klasemen dengan torehan 15 poin.
Hasil Real Madrid vs Osasuna: Imbang 0-0, El Real Rebut Puncak Klasemen Sementara https://t.co/r0eajTs59z— SKOR.id (@skorindonesia) October 27, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Barcelona Tersungkur Lagi, Real Madrid Kuasai Puncak
Hasil Rayo Vallecano vs Barcelona: Radamel Falcao Mengecoh Gerard Pique, Barca Takluk 0-1