- Paolo Ciabatti menyebut momentum KTM pada MotoGP 2020 tak lain karena kehadiran Dani Pedrosa.
- Meski telah pensiun sebagai pembalap, Dani Pedrosa masih sangat cepat di lintasan MotoGP.
- Bos Ducati tersebut meyakini status tim konsesi turut jadi kunci kesuksesan KTM.
SKOR.id - Direktur olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, menyebut Dani Pedrosa masih sangat lincah di lintasan MotoGP meski telah pensiun sejak akhir 2018.
Status sebagai test rider (pembalap penguji) KTM sejak 2019 makin mengasah kejelian Dani Pedrosa dalam menentukan komponen tepat.
Paolo Ciabatti mengaku KTM sangat beruntung bisa memiliki seorang Dani Pedrosa di antara semua staf yang berada di "belakang layar".
"Sebagai test rider, Dani Pedrosa membawa KTM ke berbagai momentum yang membawa perkembangan (motor) ke jalan yang benar."
"Komitmennya terbayar lunas (di MotoGP 2020). Dani melakukan tugasnya dengan sangat hebat. KTM mengambil pilihan yang tepat."
Tak sampai disitu, Paolo Ciabatti juga menyebut mantan rekan Marc Marquez tersebut paham betul karakter motor KTM.
"Memang pilihan bagus memiliki test rider seorang yang berpengalaman dan kharisma. Anda akan dapat solusi lebih cepat jadi efisien."
"Para teknisi jadi bisa lebih fokus ke area yang tepat dan meningkatkan performa motor dengan keuntungan para pembalap."
"Setelah musim 2018, Dani mungkin telah mengakhiri kariernya sebagai pembalap. Namun, tak diragukan lagi, masih super cepat dan bugar."
Paolo Ciabatti menganggap MotoGP 2020 yang jadi mimpi buruk bagi sebagian besar konstruktor, justru menjadi musim terbaik baik KTM.
Selain faktor Dani Pedrosa, Paolo Ciabatti menyoroti status KTM sebagai tim konsesi hingga diperkenankan latihan di lintasan aktif.
"KTM sangat diuntungkan status konsesi hingga diizinkan test drive di Red Bull Ring dan Brno. Itu membantu mereka memilih setelan yang pas."
"KTM akhirnya melakukan lompatan bagus dan memanfaatkan regulasi dengan cerdas. Alhasil, menang tiga seri (sepanjang MotoGP 2020)."
"Angka tersebut hanya berselisih satu di atas perolehan kami (Ducati)," Paolo Ciabatti memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Siaran Langsung Olahraga di TV Hari Ini, Minggu (3/1/2021) https://t.co/R66Ewt7B9D— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 2, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
CEO Stefan Pierer: Target KTM adalah Juara Dunia MotoGP 2021