- Berikut ini prediksi dan link live streaming Bhayangkara FC vs Bali United di pekan ke-24 Liga 1 2021-2022.
- Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, menilai Bali United saat ini sudah berbeda dari yang pernah dikalahkan sebelumnya.
- Sementara pelatih Bali United, Stefano Cugurra, berharap wasit tidak mencoreng laga lawan Bhayangkara FC.
SKOR.id - Pekan ke-24 Liga 1 2021-2022 akan ditutup dengan laga besar antara Bhayangkara FC melawan Bali United, Sabtu (12/2/2022).
Pertandingan Bhayangkara FC versus (vs) Bali United digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, mulai pukul 18.00 WIB.
Bagi Bhayangkara FC, mereka wajib menang jika ingin merebut kembali takhta klasemen sementara Liga 1 2021-2022.
Saat ini posisi teratas diisi Arema FC yang sudah main lebih dulu dengan raihan 49 poin, sementara Bhayangkara FC punya 47 poin.
Akan tetapi, Bali United tentu bukan lawan yang mudah dikalahkan, sebab mereka juga sedang bersaing untuk menjadi juara.
Tim berjuluk Serdadu Tridatu itu kini menempati peringkat ketiga dengan perolehan 45 poin.
Pada pertemuan pertama kedua tim di putaran pertama Liga 1 2021-2022, The Guardian, julukan Bhayangkara FC, jadi pemenangnya.
Kendati begitu, pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, menilai kondisi saat ini berbeda jauh sebab lawannya telah berubah.
Untuk itu, persiapan berbeda pun dilakukan, dengan harapan kemenangan kembali berhasil diraih.
"Persiapan berbeda (dari pertemuan pertama) karena Bali ada perbedaan, mengubah sedikit cara bermain mereka," kata Paul Munster.
"Mereka adalah tim yang bagus, bermain baik di 5-6 laga terakhirnya. Jadi persiapan kita berbeda, tapi kami lebih banyak fokus pada bagaimana cara kita bermain lawan mereka."
Sementara itu di sisi lawannya, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, berharap wasit tidak akan merusak pertandingan besar ini.
Sebab ia merasa pada laga pekan sebelumnya, seri lawan PSM Makassar, Serdadu Tridatu dirugikan oleh keputusan sang pengadil.
"Kedua tim sama-sama kuat dan sedang bagus. Jadi saya hanya harap wasit tidak merusak pertandingan nanti," kata pelatih yang akrab disapa Teco itu.
"Saya tidak ingin tim dirugikan lagi oleh wasit dan saya yakin Bhayangkara FC juga tidak mau dibela wasit."
"Saya harap kami bisa meraih kemenangan. Kami ingin menang dan memangkas poin dengan Bhayangkara FC," ia memungkasi.
Terkait kondisi pemain, kedua pelatih sama-sama belum bisa berbicara banyak, sebab masih menunggu dari perkembangan terkini sebelum laga.
Prediksi Susunan Pemain:
Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Setho; Sani Rizki, Anderson Salles, Jajang Mulyana, Fatchu Rochman; Evan Dimas, TM Ichsan, Wahyu Subo Seto; Andik Vermansah, Ezechiel Ndouassel, Melvin Platje;
Pelatih: Paul Munster
Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan; Ricky Fajrin, Leo Tupamahu, Willian Pacheco, Andhika Wijaya; Brwa Nouri, Rizky Pellu, Eber Bessa; Privat Mbarga, Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly;
Pelatih: Stefano Cugurra
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
23/10/21 Bali United 1-2 Bhayangkara FC
13/09/19 Bhayangkara FC 0-0 Bali United
21/05/19 Bali United 1-0 Bhayangkara FC
14/03/19 Bhayangkara FC 4-1 Bali United
08/12/18 Bhayangkara FC 2-0 Bali United
Prediksi Skor.id:
Bhayangkara FC 2-1 Bali United
Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Bali United
Baca Juga Berita Bhayangkara FC vs Bali United Lainnya:
Paul Munster: Para Pemain Bhayangkara FC Sudah Tahu Permainan Ilija Spasojevic
Pemain Asing Bali United Sebut Laga Lawan Bhayangkara FC Akan Sangat Aneh
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap