- Rakornas PB PTMSI resmi dibuka pada Jumat (22/10/2021).
- Lombok, Nusa Tenggara Barat, dipilih sebagai tuan rumah Rakornas PB PTMSI 2021.
- Pembukaan Rakornas PB PTMSI 2021 dihadiri sejumlah tokoh.
SKOR.id - Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengurus Besar Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PB PTMSI) resmi dibuka pada 22 Oktober 2021.
Wakil Ketua Umum KONI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Sudarmo, membuka Rakornas PB PTMSI yang berlangsung di Hotel Jayakarta Lombok tersebut.
Turut mendampingi pemukulan gong saat pembukaan, Gubernur NTB Zulkieflimansyah dan Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal.
Ada pula Danrem 162 Wira Bakti Brigjen Ahmad Rizal Ramdhani, Dewan Penasehat PB PTMSI Brigjen Pol Victor Pudjiadi dan Ketua Umum PB PTMSI Peter Layardi Lay.
Terpilihnya Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai lokasi Rakornas PB PTMSI karena keinginan mereka untuk berperan serta.
Utamanya dalam mendorong pertumbuhan dan perkembangan tenis meja, khususnya di NTB, ke arah yang lebih baik lagi.
Tak hanya bertujuan menyusun program untuk memperkuat visi dan misi, Rakornas PB PTMSI juga sebagai ajang silaturahmi.
"Kegiatan ini secara otomatis akan menginspirasi teman-teman di NTB untuk bergerak dan bekerja lebih maksimal lagi."
"Terutama nanti setelah mendengar diskusi-diskusi yang terjadi (dalam rakornas)," kata Peter Layardi Lay dilansir laman PB PTMSI.
Rakornas PB PTMSI yang berlangsung 22-24 Oktober 2021, diikuti oleh 25 pengurus provinsi (pengprov) yang tersebar di Indonesia.
PB PTMSI juga menghadirkan beberapa narasumber, di antaranya Diana Wuisan Tedjasuk, mantan atlet nasional dan pelatih nasional.
Selain itu, Adi Pranajaya, pemerhati tenis meja Indonesia sekaligus pemilik Jurnal Tenis Meja yang juga produser dan sutradara film nasional.
PB PTMSI juga menyelipkan pertandingan tenis meja di antara para peserta dalam rangkaian rakornas, Sabtu (23/10/2021).
Ketua Umum Pengprov PTMSI NTB, Bambang Ancasono, mendukung penuh penyelenggaraan Rakornas 2021 di Lombok.
Harapannya, Rakornas PB PTMSI 2021 berjalan baik dan menghasilkan program andalan, sekaligus jadi ajang promosi pariwisata NTB.
View this post on Instagram
Berita Olahraga Lainnya:
Seorang Atlet Voli Junior Afghanistan Tewas Dipenggal Taliban
5 Kejadian Paling Menyita Perhatian Sepanjang Sejarah El Clasico