SKOR.id - Bek Timnas Indonesia, Fachruddin Wahyudi Aryanto, berpeluang besar dimainkan sebagai starter saat menghadapi Brunei Darussalam pada leg kedua putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Itu jika mengacu pada pemain yang dibawa pada sesi jumpa pers jelang pertandingan tersebut, Senin (16/10/2023). Ya, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membawa Fachruddin Aryanto dalam sesi jumpa pers tersebut sebagai wakil dari pemain skuad Garuda.
Berdasarkan regulasi, memang dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan setiap tim wajib menghadirkan pelatih dan satu pemain yang bakal dimainkan sebagai starter.
Artinya, Fachruddin dipastikan bakal menjadi salah satu bek utama di pertandingan yang akan digelar di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023).
Sebelumnya, pada leg pertama yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 12 Oktober lalu, Fachruddin tidak dimainkan.
Shin Tae-yong pun memastikan bakal melakukan rotasi pemain pada leg kedua nanti.
Maka itu, kesempatan ini tidak ingin disia-siakan bek klub Madura United tersebut. Dia pun enggan menganggap remeh Brunei Darussalam, kendati pada leg pertama Timnas Indonesia berhasil menang telak 6-0.
Dari enam gol yang diperoleh skuad Garuda, lima di antarannya memang tercipta dari penyerang timnas Indonesia.
Tiga gol diciptakan oleh Dimas Drajad dan dua gol lainnya dihasilkan oleh Ramadhan Sananta. Satu gol sisa dicetak Rizky Ridho.
“Harapan saya sebagai pemain, kami punya tujuan di sini bahwa kami ingin memastikan diri lolos ke putaran berikutnya,” ujar Fachruddin Aryanto.
Namun, skuad Garuda sudah dipastikan tanpa salah satu gelandang muda andalan mereka yakni Marselino Ferdinan pada pertandingan kedua nanti.
Berdasarkan keterangan ofisial Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan diketahui tidak ikut dalam rombongan.
Pemain klub KMSK Deinze itu diputuskan tinggal di Jakarta untuk menjalani perawatan lanjutan terhadap cedera yang dialaminya.
Marselino Ferdinan memang datang dari Belgia dengan kondisi tidak bugar. Itu pula sebabnya dia tak diturunkan pada laga pertama melawan Brunei Darussalam.
Ada harapan Marselino bisa pulih dan terlibat pada pertemuan kedua di Bandar Seri Begawan, tapi kenyataan berkata lain.
"Ini murni soal kesehatan, karena cedera hamstring Marselino butuh waktu untuk pemulihan," ujar Head of Medical, Physiotherapy, dan Doping Timnas Indonesia, Dokter Syarif Alwi.
"Itu sebabnya dia lebih baik tidak dibawa ke Bandar Seri Begawan dan akan fokus menjalani pemulihan di Jakarta," Syarif Alwi menambahkan.
Sementara itu, jika berhasil melaju ke babak berikutnya, Timnas Indonesia bakal tergabung di Grup F bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.