SKOR.id - Berkat TikTok, turnamen Mobile Legends Bang Bang, MDL Indonesia Season 9, mampu cetak rekor baru soal penonton terbanyak.
Gelaran turnamen Mobile Legends kasta kedua di Indonesia, MDL Indonesia Season 9, mencapai puncaknya dengan Geek Fam ID Jr menang melawan RRQ Sena di partai puncak, menurut laporan Esports Charts.
Turnamen untuk pengembangan pemain yang diluncurkan pada 2020 ini kini menjadi salah satu turnamen esports paling banyak ditonton di dunia.
Total, MDL Indonesia Season 9 ditonton 5,3 juta jam, menjadikannya turnamen MDL ID yang paling banyak ditonton nomor tiga sepanjang sejarah.
Satu rekor yang dicatatkan MDL Indonesia Season 9 adalah soal penonton terbanyak.
Laga Grand Final antara Geek Fam ID Jr dan RRQ Sena punya peak viewers mencapai 375.958 penonton!
Jumlah ini adalah catatan peak viewers tertinggi sepanjang penyelenggaraan MDL ID.
Sebelumnya, rekor peak viewers tertinggi terjadi di MDL ID Season 6 dengan catatan 267.884 penonton.
Catatan penonton terbanyak musim ini juga lebih banyak dibandingkan peak viewers turnamen game-game lain seperti IEM Chengdu 2024 (Counter-Strike), DreamLeague Season 22 (Dota 2), hingga VCS Spring 2024 (League of Legends).
Rekor ini salah satunya dipengaruhi oleh TikTok yang kini memiliki total penonton 37 persen dari semua total penonton MDL ID S9, naik dari catatan 21 persen musim sebelumnya.
Meski kanal siaran di TikTok menurun jumlahnya, tetapi justru jumlah peak viewers dan rata-rata penonton naik dua sampai tiga kali lipat.
Salah satu faktor utamanya adalah semakin besarnya akun mpl.id.official di TikTok, yang membuat TikTok menjadi salah satu penyumbang penonton terbesar selain dari YouTube.
Catatan MDL Indonesia Season 9:
- Peak Viewers: 376.958 penonton
- Bahasa Siaran Terpopuler: Indonesia
- Platform Siaran Terpopuler: YouTube
- Jam Ditonton: 5.396.238 jam
- Tim Paling Banyak Ditonton: RRQ Sena (2,1 juta jam)
- Waktu Tayang: 220 Jam 45 Menit
- Rata-Rata Penonton: 24.447 Penonton
Catatan Peak Viewers Terbanyak MDL ID:
1. MDL ID S9: 376.958 penonton
2. MDL IS S6: 267.884 penonton
3. MDL ID S5: 226.447 penonton
4. MDL ID S2: 217.425 penonton
5. MDL ID S8: 216.315 penonton