- Aston Villa merekrut penyerang muda Barcelona, Louie Barry.
- Louie Barry hanya enam bulan berlatih di Barcelona.
- Sebelumnya, pemain berusia 16 tahun itu merupakan didikan akademi West Bromwich Albion.
SKOR.id - Aston Villa meresmikan pembelian penyerang muda potensial Barcelona, Louie Barry, pada Kamis (23/1/2020).
Aston Villa dikabarkan membeli pemain berusia 16 tahun itu dengan biaya sebesar 1 juta euro atau sekitar Rp15 miliar.
Baca Juga: Jurgen Klopp Ungkap Sosok Pelatih yang Jadi Inspirasinya
"Kami senang karena Louie Barry merupakan pemain lokal dan keluarganya merupakan pendukung Aston Villa, begitupun dia," ujar Pelatih akademi Aston Villa, Mark Harrison.
"Louie Barry masih sangat muda, namun menunjukkan perkembangan dan merupakan pemain potensial. Dia memiliki mental luar biasa dan sangat ingin tampil bagus di sini," lanjut Harrison.
Kepastian tersebut membuat Louie Barry hanya berseragam Barcelona selama enam bulan.
Baca Juga: Dani Ceballos Ingin Tinggalkan Arsenal
Pada musim panas lalu, Louie Barry direkrut Barcelona dari West Bromwich Albion.
Akan tetapi, Louie Barry gagal beradaptasi di tim muda Barcelona.
Louie Barry tercatat hanya tampil membela Barcelona U-19 sebanyak tiga kali di UEFA Youth League 2019-2020.
Dengan kepindahan ini, Louie Barry akan bergabung bersama beberapa pemain muda Aston Villa, seperti Indiana Vassilev, Cameron Archer, dan Jacob Ramsey.
Aston Villa percaya para pemain muda ini bisa berkembang menjadi pesepak bola hebat pada masa mendatang.