- Mugwort adalah tanaman herbal yang punya sejumlah manfaat untuk kesehatan.
- Salah satu manfaat ini tanaman ini adalah mengatasi gangguan pencernaan.
- Sebab, mugwort memiliki kandungan antioksidan yang dapat menghilangkan racun dalam perut.
SKOR.id - Mugwort adalah tanaman herbal yang memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan, termasuk mengatasi gangguan pencernaan.
Tanaman ini berasal dari Eropa Utara dan Asia. Di Indonesia sendiri tanaman ini dikenal dengan nama Daun Baru Cina.
Bentuk dari daun ini memanjang dengan pertulangan yang menyirip. Permukaan bawah daun berwarna keputih-putihan karena terdapat bulu yang cukup lebat.
Mugwort memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan seperti contoh mengatasi gangguan pencernaan.
Mugwort diketahui memiliki kandungan antioksidan yang dapat menghilangkan racun dalam perut.
Selain itu, ada beberapa manfaat lain dari mugwort seperti dilansir dari laman Mejor Con Salud berikut ini:
1. Mengatasi Gangguan Pencernaan
Mugwort diketahui memiliki kandungan antioksidan yang dapat menghilangkan racun dalam perut.
Beberapa gangguan pencernaan di antaranya adalah mulas, muntah, diare, hingga konstipasi atau sembelit.
2. Melangsingkan Badan
Mugwort tidak punya manfaat langsung dalam menurunkan berat badan, namun tanaman ini dapat mengurangi retensi cairan.
3. Melancarkan dan Mengatasi Masalah Menstruasi
Secara khusus, mugwort dapat memberikan manfaat kepada para wanita, yaitu membuat siklus menstruasi lebih lancar.
Selain melancarkan siklus menstruasi daun baru Cina juga dapat mengatasi keluhan sakit yang timbul akibat datang bulan.
4. Mengatasi Radang
Mugwort dapat digunakan sebagai obat radang karena memiliki sifat antiinflamasi yang bertugas melawan radang.
5. Menghilangkan Racun
Mugwort dikenal memiliki sifat antibakteri, antioksidan, dan antijamur. Tanaman ini juga memiliki senyawa artemisinin yang memiliki sifat antitumor.
Cetak Rekor 801 Gol di Sepanjang Karier, Ini Sebaran Gol Cristiano Ronaldo
Klik link untuk baca https://t.co/OTeeNbHHX8— SKOR.id (@skorindonesia) December 3, 2021
Berita Bugar Lainnya: