- Timnas U-19 Indonesia akan menjalani TC di Eropa setelah berlaga di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengatakan Spanyol dan Belanda menjadi dua opsi lokasi latihan timnas U-19 Indonesia.
- Tim asuhan Shin Tae-yong akan menjalani Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14 hingga 18 September 2022 di Indonesia.
SKOR.id - Timnas U-19 Indonesia dipastikan akan menjalani pemusatan latihan di Eropa setelah menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, pada pembukaan Liga 2 2022-2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (28/8/2022).
Terdapat dua negara dari Benua Biru yang menjadi opsi destinasi timnas U-19 Indonesia untuk menjalani training center (TC), yakni Spanyol atau Belanda.
Tim asuhan Shin Tae-yong baru akan bersiap ke Eropa setelah menyelesaikan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14 hingga 18 September 2022.
"Selesai dari Kualifikasi Piala Asia U-20, kita langsung berangkat ke Eropa. Bisa Spanyol, bisa juga Belanda," kata lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Ia pun mengatakan memilih Belanda menjadi salah satu destinasi TC timnas U-19 Indonesia karena banyaknya pemain keturunan Indonesia di sana.
Hal itu dirasa sebagai jalan untuk memudahkan Shin Tae-yong mencari talenta terbaik untuk skuad Garuda Muda yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Sebagai informasi, sebelumnya sudah ada tiga pemain keturunan asal Belanda yang mengikuti TC timnas U-19 Indonesia dalam persiapan Piala AFF lalu.
Mereka adalah Kai Boham, Jim Croque, dan Max Christoffel. Namun, ketiganya tak teerpilih karena Shin Tae-yong menilai kualitasnya kurang memuaskan.
"Kenapa di Belanda, karena pemain keturunan kita banyak di sana. Supaya bisa cepat melihat, apakah bisa ditarik ke Timnas (U-19)," kata Iwan Bule.
Sementara itu, pada Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, timnas U-19 Indonesia berada pada Grup F bersama Hong Kong, Timor Leste, dan Vietnam.
Peluang Garuda Muda untuk lolos ke Piala Asia U-20 2023 terbilang cukup besar, karena berstatus sebagai tuan rumah Grup F.
Seluruh pertandingan Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan dihelat di Tanah Air, tepatnya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.
Baca juga berita Timnas Indonesia lainnya:
Ketum PSSI Desak Shin Tae-yong Cepat Setor Nama Pemain Naturalisasi untuk Timnas U-20
Anggota DPR Ini Tawarkan Jadi Mentor Belajar Bahasa Indonesia untuk Jordi Amat dan Sandy Walsh