- Matthijs de Ligt dikabarkan telah mencapai kesepakatan personal dengan Bayern Munchen.
- Bek Juventus itu kemungkinan akan meninggalkan klubnya musim panas ini.
- Juventus hanya menerima pembayaran uang tunai 100 persen.
SKOR.id - Laporan dari Jerman menyebut bahwa bek Juventus FC, Matthijs de Ligt telah mencapai kesepakatan personal dengan FC Bayern Munchen.
Bek tengah Belanda berusia 22 tahun, yang juga banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Chelsea, tampaknya akan pergi musim panas ini setelah musim yang cukup rumit di Serie A di bawah Massimiliano Allegri.
Dia telah menolak perpanjangan kontrak dan dengan kontraknya saat ini berakhir pada 2024, musim panas ini sepertinya waktu yang tepat untuk menguangkan.
Seperti dilansir Sky Sports Germany, kemarin telah terjadi pertemuan antara perwakilan De Ligt dengan Bayern, di mana kabarnya telah mencapai kesepakatan secara total antara kedua belah pihak.
Namun, raksasa Bundesliga itu masih perlu mencapai kesepakatan dengan Juventus.
Lalu laporan lain menyebut Bayern telah meluncurkan tawaran ke Juventus.
Mereka menawarkan uang tunai hingga sekitar 70 juta euro (sekitar Rp1 triliun) ditambah Benjamin Pavard, namun tawaran tersebut ditolak karena Juventus hanya menerima pembayaran uang 100 persen tanpa termasuk pemain.
Baca Juga Berita Sepak Bola Internasional Lainnya:
Bayern Munchen Hanya Terima Pembayaran Kontan jika Barcelona Ingin Beli Robert Lewandowski
Skor 10: Pelatih dengan Kemenangan Terbanyak sejak Tahun 2000