- Persita Tangerang fokus pada kondisi kesehatan tim sebelum mulai berlatih untuk lanjutan Liga 1 2020.
- Serangkaian tes kesehatan termasuk rapid dan swab test sudah disusun tim dokter bersama manajemen Persita.
- Para pemain Persita diberi imbauan lewat WhatsApp saat di mes, mengerakkan aplikasi digital aktivitas, dan memperketat MPP (Medical Prevention Program).
SKOR.id - Persita Tangerang punya cara tersendiri dalam menjaga kesehatan tim, seiring dengan persiapan tim melanjutkan Liga 1 2020.
Persita memang sudah memastikan diri bakal kembali melakukan latihan bersama persiapan lanjutan Liga 1 2020 pada Selasa (25/8/2020).
Namun sebelum melaksanakan aktivitas yang sudah diliburkan sejak Maret lalu itu (seiring dijedanya Liga 1), kesehatan tim jadi yang utama.
"Akan ada serangkaian tes kesehatan yang harus diikuti oleh para pemain," kata Dokter Tim Persita, dr.Agung Santosa, Sabtu (22/8/2020).
"Serangkaian kegiatan akan terbagi dalam beberapa periode waktu ke depan yang agendanya juga sudah disusun tim medis dan manajemen," ia menambahkan.
Adapun serangkaian tes kesehatan yang dimaksud adalah rapid, swab dan mini medical checkup yang dipimpin langsung oleh Agung.
Rangkaian kegiatan tersebut disiasati sebagai penilaian status kesehatan di awal, setelah sekian bulan hanya berlatih sendiri di rumah.
Mengingat rutinitas yang sudah dimulai pekan depan, Agung juga mengimbau pemain, ofisial, dan pelatih untuk tetap memproteksi diri.
Protokol kesehatan pun akan diterapkan secara ketat dari awal pemain datang sampai pulang latihan nantinya.
"Sesampainya di mes, pemain akan selalu dipantau kesehatannya lewat grup WhatsApp yang berisi imbauan dan aplikasi digital aktivitas para atlet yang terpantau ketika di luar jadwal latihan," katanya.
"Kami juga tetap menjalankan program MPP (Medical Prevention Program) yang sebelumnya sudah diterapkan tim medis sebelum masa pandemi. Namun sekarang lebih diperketat kembali," ia menambahkan.
Terakhir, Agung menyebut semua elemen di tim harus beradaptasi dengan kebiasaan baru seperti selalu memakai masker, rajin mencuci tangan, dan menghindari kerumunan.
"Selalu kami imbau dan ingatkan agar semua terus mempraktekkannya (adaptasi kebiasaan baru)," Agung memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persita Tangerang Lainnya:
Pelatih Persipura Ingin Rekrut Winger Persija, PSM, dan Persita untuk Kembalikan Kejayaan
Direktur Utama PT LIB Pastikan Persita Tetap Berkandang di Tangerang