SKOR.id - Timnas basket putri Indonesia harus menyudahi perjalanannya di Asian Games 2022 usai kalah di perempat final.
Kekalahan didapat Timnas basket putri Indonesia kala bersua Jepang di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium pada Senin (2/10/2023).
Menghadapi Jepang yang finis sebagai tim terbaik di babak penyisihan grup, skuad Merah Putih kalah dengan skor 47-89.
Dalam laga ini, Indonesia bisa dibilang hanya bisa memberi perlawanan alot hingga pertengahan kuarter pertama.
Setelah itu, pertandingan praktis dikuasai Jepang yang tampil kolektif dengan lima pemain mencetak double digit poin.
Pada sisi lain, Indonesia seperti mengalami kebuntuan terlebih skuad Negeri Sakura mampu meminimalisasi ancaman dari Kimberley Pierre-Louis.
Sehari sebelumnya kontra Mongolia, pemain naturalisasi Indonesia itu tampil menggila karena mampu mencetak double-double dengan 44 poin dan 14 rebound.
Kimberley Pierre-Louis pada laga tadi memang masih bisa mencetak double-double tetapi dengan poin yang jauh lebih sedikit, yakni 17 poin, dan 11 rebound.
Dengan hasil tersebut, perjuangan Timnas basket putri Indonesia di Asian Games 2022 resmi berakhir.
Meski demikian, pencapaian skuad asuhan Marlina Herawan menembus perempat final Asian Games 2022 tetap patut diapresiasi.
Asian Games 2022 pun bisa dianggap sebagai ajang penjajakan yang pas untuk Indonesia bisa mencicipi persaingan level elite basket putri Benua Kuning.
Dari empat laga yang dilakoni di Asian Games 2022, Indonesia berkesempatan menghadapi Cina dan Jepang yang merupakan tim papan atas Asia.
Meski selalu kalah saat bersua Cina dan Jepang, Henny Sutjiono dan kolega setidaknya bisa mengukur kemampuan di peta persaingan basket putri Asia.
Apalagi Timnas basket putri Indonesia bakal tampil di Divisi A Piala Asia FIBA 2025 usai mendapat tiket promosi berkat keberhasilan menjuarai Divisi B pada tahun ini.
Sementara itu, Jepang bakal melanjutkan perjuangannya di Asian Games 2022 dengan menghadapi Korea Selatan dalam partai semifinal yang digelar Selasa (3/10/2023).
Korea Selatan sendiri lolos ke semifinal usai mengatasi perlawanan Filipina dengan skor 93-71.
Sementara dalam laga semifinal lainnya, tuan rumah Cina dijadwalkan bersua dengan Korea Utara.
Cina melaju ke babak empat besar usai meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 104-60 atas Taiwan pada sore tadi.
Sedangkan Korea Utara lolos ke semifinal usai mengatasi perlawanan India dengan skor akhir yang tak kalah meyakinkan, yakni 96-57.