- Bandung United menegaskan kesiapan mereka untuk mengikuti Liga 3 2020.
- Berbagai alternatif pemain disiapkan terkait regulasi yang akan diterapkan PSSI.
- Liga 3 2020 direncanakan akan digelar pada Oktober mendatang.
SKOR.id - Bandung United belum melakukan aktivitas resmi, jelang kompetisi Liga 3 2020, yang rencananya akan digelar pada Oktober mendatang.
Manajemen tim pun belum membuat rencana strategis ke depan. Termasuk kapan waktunya memanggil pemain.
Pelatih terpilih, Adanan Mahing, belum mendapat tugas khusus. Suksesor Budiman Yunus itu pun belum beredar di Bandung.
"Memang kami belum fokus pada persiapan tim. Secara administrasi saja, kami belum tahu kapan ada pertemuan manajer peserta kompetisi," kata Ridwan Firdaus, Sekretaris Bandung United kepada Skor.id, Jumat (10/7/2020).
"Jika itu sudah dilaksanakan, kami tahu tahapan apa yang harus dijalankan. Karena kompetisinya sudah pasti digelar," Ridwan menambahkan.
Tapi yang terjadi saat ini, Bandung United belum mendapat informasi resmi dari Asprov PSSI Jawa Barat kapan Liga 3 akan berdenyut.
Mereka hanya tahu Liga 3 bakal diputar Oktober 2020. Digelar simultan dengan Liga 1 dan Liga 2.
"Baru sebatas itu yang kami ketahui. Selebihnya masih buram. Blank (kosong) sama sekali," Ridwan Firdaus menegaskan.
Kalaupun ada pergerakan senyap, mereka baru sebatas menyurati eks-pemain Persib Bandung, untuk bersiap tampil di kompetisi kasta terendah di Indonesia itu.
Para mantan pemain Persib yang bakal jadi kekuatan Bandung United adalah Ilham Qolba, Indra Mustafa, Wildan Ramdani, Agung Mulyadi, M. Syafril Lestaluhu, dan Puja Abdillah.
"Mereka aset kami untuk tampil di Liga 3 nanti. Mereka masih terikat kontrak dengan manajemen Persib," Ridwan Firdaus menjelaskan.
"Tapi karena servisnya tidak dipakai Robert Alberts (pelatih Persib), otomatis akan tampil bersama Bandung United di Liga 3 nanti," ujarnya.
Bandung United pun sudah menyiapkan alternatif lainnya, seandainya Liga 3 musim ini harus memainkan para pemain U-20.
Regulasi itu kabarnya bisa saja diterapkan oleh PSSI, untuk lebih memperkaya pencarian pemain untuk timnas Indonesia yang akan diterjunkan pada Piala Dunia U-20 2021.
Maka itu, Bandung United tidak keberatan jika nantinya mengeliminir eks-Persib yang sudah disiapkan, dan menggantinya dengan pemain U-20.
"Selama ini Diklat Persib membina pemain U-20. Timnya sudah ada. Tidak masalah jika itu yang harus ditampilkan," Ridwan menuturkan.
"Prinsipnya, apapun keputusan PSSI, kami pasti mendukung. Sebagai pembina, kami terus berada di belakang federasi," Ridwan Firdaus memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sudjarno Tegaskan Isu Penyegelan Kantor PT LIB Tidak Benarhttps://t.co/8PqUXqT6BT— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 10, 2020
Berita Liga 3 Lainnya:
Liga 3 Jatim Tunggu Rekomendasi Satgas Gugus Tugas Covid-19
Format untuk Kompetisi Liga 3 2020 Zona Jawa Tengah Sudah Disiapkan