- Ketua Harian Pengurus Besar (PB) Esports Indonesia, Bambang Sunarwibowo, penyelenggaraan PON ke-20 di Papua pada 2021 akan dijadikan ajang pencarian bakat gamer Esport.
- Bambang Sunarwibowo juga mengungkapkan pihaknya akan menjaring bibit dengan cara roadshow ke daerah-daerah.
- Menurut Bambang Sunarwibowo, PON 2021 di Papua juga menjadi ajang pemanasan para gamer menuju event internasional.
SKOR.id - Penyelenggaraan PON ke-20 di Papua pada 2021 untuk pertama kalinya bakal mempertandingkan cabang Esport.
Maka itu, PB Esports Indonesia tak ingin menyia-nyiakan hal tersebut untuk mencari para pemain berbakat yang nantinya diharapkan bisa memberikan prestasi di pentas internasional.
"Event ini akan menjadi ajang anak-anak muda kita di bawah naungan PB Esport untuk unjuk gigi sebagai ajang pemanasan,” kata Bambang Sunarwibowo, Ketua Harian PB Esports Indonesia, Selasa (22/12/2020).
“Ini jadi tolok ukur anak-anak muda kita untuk mengasah kemampuan. Karena kita tahu di luar sana (luar negeri) kualitasnya bagus-bagus,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bambang Sunarwibowo mengungkapkan pihaknya akan menjaring bibit-bibit dengan cara roadshow ke daerah-daerah.
“Kami akan cari bibit-bibit ini untuk bertanding di PON 2021 di Papua," kata Bambang.
"Mereka akan kami bina dan kami latih terlebih dahulu. Selain itu juga akan diberikan fasilitas untuk menunjang kemampuannya,” Bambang Sunarwibowo menambahkan.
Baca Juga Berita Esport Lainnya:
Bambang Sunarwibowo: Esport Cara Baru Anak Muda Mencari Penghasilan
Penjelasan di Balik Aksi Player Loops Esports yang buat Mereka Didiskualifikasi dari PMGC 2020