- Dani Alves kembali ke Barcelona setelah hengkang pada 2016 lalu.
- Dani Alves merasa aneh ketika kembali ke Barcelona tapi tidak ada Lionel Messi.
- Meski begitu, pemain asal Brasil itu berharap Lionel Messi bakal gantung sepatu di Barcelona.
SKOR.id - Dani Alves mengungkapkan perasaan aneh yang dirasakannya saat kembali ke Barcelona tanpa adanya Lionel Messi.
Dani Alves kembali ke pelukan Barcelona pada November 2021 lalu setelah hengkang pada tahun 2016.
Pemain berusia 38 tahun itu direkrut setelah kontraknya dengan klub Brasil, Sao Paulo berakhir.
Akan tetapi, Dani Alves tentunya tidak bertemu lagi dengan Lionel Messi yang hijrah ke Paris Saint-Germain.
Lionel Messi bergabung dengan Paris Saint-Germain setelah kontraknya di Camp Nou habis pada musim panas.
Dani Alves mengakui bahwa dirinya merasa aneh ketika melihat Los Azulgrana tanpa Lionel Messi.
"Aneh rasanya berada di sini dan tidak melihatnya (Messi), tidak memilikinya di tim ini," ujar Dani Alves.
"Terkadang sesuatu yang kita inginkan sebagai tim impian tidak terjadi," Dani Alves mengimbuhi.
Mantan pemain Juventus itu kemudian mengungkapkan harapannya agar Lionel Messi gantung sepatu di Barcelona.
"Saya sudah memberitahunya tidak ada tempat yang lebih baik daripada di sini. Hal yang sama dikatakannya saat saya pergi," ia menuturkan.
"Akan menjadi hal yang hebat jika Messi menyelesaikan kariernya di sini," kata Dani Alves lagi.
Berita Barcelona Lainnya:
Dani Alves: Gaya Main Xavi Hernandez di Barcelona Mirip Pep Guardiola
Agen Ousmane Dembele Ungkap Kliennya Dapat Ancaman dari Barcelona