- Novak Djokovic melaju ke babak ketiga Australian Open 2023 usai meraih kemenangan empat set atas Enzo Coucaud.
- Petenis Serbia itu menang 6-1, 6-7 (5), 6-2, 6-0 atas Enzo Couacaud (Prancis) pada Kamis (19/1/2023).
- Novak Djokovic berjuang di tengah cedera hamstring yang dideritanya pada turnamen pemanasan di Adelaide.
SKOR.id - Langkah Novak Djokovic di Australian Open 2023 terus berlanjut usai menyingkirkan petenis kualifikasi peringkat 191, Enzo Couacaud (Prancis), pada Kamis (19/1/2023).
Bertanding di Rod Laver Arena, Novak Djokovic mengemas kemenangan dalam empat set yang berkesudahan 6-1, 6-7 (5), 6-2, 6-0.
Petenis Serbia itu menampilkan performa terbaiknya saat melewati set pembuka tetapi menemui hambatan pada menit ke-74 saat Couacaud meningkatkan intensitas permainan.
Akan tetapi, Djokovic mampu kembali menunjukkan kelasnya dalam dua set terakhir hingga akhirnya berhasil memenangkan pertandingan.
Petenis 35 tahun itu sempat mengambil waktu istirahat medis untuk mengganti pengikat di paha kirinya pada set kedua.
Namun, Djokovic setelah itu bermain seperti tanpa halangan meski masih berjuang dengan cedera hamstring yang didapat dari turnamen pemanasan di Adelaide sekitar dua pekan lalu.
"Ada banyak hal yang terjadi malam ini dalam pertandingan tersebut. Saya suka bermain sesi malam dan mari kita lanjutkan,” kata Djokovic.
Some response, @DjokerNole!
The Serbian superstar bounces back to take the third set off Enzo Couacaud 6-2.
He leads 6-1 6-7(5) 6-2@wwos • @espn • @Eurosport • @wowowtennis • #AusOpen • #AO2023 pic.twitter.com/KcMqK25K49— #AusOpen (@AustralianOpen) January 19, 2023
Selanjutnya, pemilik 21 gelar Grand Slam itu akan menghadapi unggulan ke-27 Grigor Dimitrov (Bulgaria) pada babak ketiga yang digelar Sabtu (21/1/2023).
Peluang Novak Djokovic untuk jadi juara Australian Open untuk kali ke-10 sendiri cukup terbuka karena beberapa pesaingnya gugur di babak awal.
Apalagi tunggal putra nomor satu dunia, Carlos Alcaraz, tak bisa mengikuti Australian Open 2023 karena sedang berkutat dengan cedera.
Sementara tunggal putra pemilik gelar Grand Slam terbanyak (22 trofi), Rafael Nadal, sudah tersingkir di babak kedua setelah mengalami cedera.
Selain Djokovic, pemain unggulan lainnya yang berhasil melaju ke putaran ketiga diantaranya ada Andrey Rublev, Dan Evans, Holger Rune dan Roberto Bautista Agut.
Namun, nasib berbeda dialami beberapa pemain kenamaan seperti Casper Ruud, Taylor Fritz, Alexander Zverev dan Diego Schwartzman yang harus terhenti di putaran kedua, hari ini.
Baca Berita Tenis Lainnya:
Australian Open 2023: Menang, Aldila Sutjiadi Lolos ke Babak Kedua
Australian Open 2023: Coco Gauff Singkirkan Emma Raducanu