- Diego Schwartzman jadi petenis tunggal putra pertama yang memastikan tiket babak keempat Australia Open 2020.
- Bahkan, petenis asal Argentina itu belum kehilangan set.
- Ia berpotensi menghadapi Novak Djokovic atau Yoshihito Nishioka.
SKOR.id - Diego Schwartzman jadi petenis tunggal putra pertama yang memastikan tiket babak keempat Grand Slam Australia Open 2020.
Petenis asal Argentina itu melaju usai mengalahkan wakil Serbia, Dusan Lajovic, 6-2, 6-3, 7-6(7) di Margaret Court Arena, Melbourne Park, Jumat (24/1/2020).
Kemenangan ini sekaligus memperpanjang dominasi Diego Schwartzman yang tak pernah kalah dalam tiga pertemuan terakhir melawan Dusan Lajovic.
Diego Schwartzman dan Dusan Lajovic sudah empat kali bertemu. Sebelumnya, petenis 27 tahun itu menang dalam Istanbul Open 2017 dan Australia Open 2018.
Baca Juga: Australia Open 2020: Sempat Mimisan, Medvedev Melaju ke Babak Ketiga
Satu-satunya kekalahan Diego Schwartzman dari Dusan Lajovic terjadi pada Davis Cup 2015. Ketika itu, dirinya kalah dua set langsung, 1-6, 4-6.
“Pada akhirnya, saya sangat beruntung. Kini, saya mampu bertahan hingga pekan kedua Australia Open (2020),” kata Diego Schwartzman, usai laga.
“Saya pikir, (permainan) saya sangat solid, bola-bola penerimaan juga baik. Saya mencoba mengambil setiap kesempatan yang ada,” ia menambahkan.
Sejak debut di Melbourne Park, 2013, Schwartzman baru dua kali bertahan hingga pekan kedua Australia Terbuka. Sebelumnya, ia melakukannya pada 2018.
Dalam perjalanan ke babak keempat, Diego Schwartzman belum kehilangan set. Pada babak pertama, ia mengalahkan Lloyd Harris (Afrika Selatan), 6-3, 6-2, 6-2.
Kemudian, petenis peringkat 14 dunia itu menyingkirkan Alejandro Davidovich Fokina (Spanyol), 6-1, 6-4, 6-2. Untuk babak keempat, ia masih menunggu lawan.
Baca Juga: Australia Open 2020: Dominic Thiem Menang Suyah Payah
Schwartzman berpotensi menghadapi unggulan kedua, Novak Djokovic yang akan meladeni Yoshihito Nishioka (Jepang). Keduanya sedangkan bertanding.
“Saya hanya tahu Nishioka. Itupun karena ia memiliki postur yang tak jauh berbeda dengan saya," kata Schwartzman soal calonnya lawannya pada babak keempat.
"Nole (Novak Djokovic) adalah pemain besar, legenda olahraga ini. Saya hanya berpikir untuk pulih dengan baik agar siap untuk pertandingan selanjutnya,” kata Schwartzman.