- Pemerintah Jepang akan mulai mengizinkan kegiatan acara besar dengan penonton lokal pada Rabu (16/6/2021).
- Aturan maksimal 5 ribu penonton atau separuh kapasitas akan diberlakukan untuk venue di luar daerah darurat.
- Keputusan resmi mengenai kapasitas penonton akan diumumkan 30 hari menjelang pembukaan pada 23 Juli 2021.
SKOR.id - Pemerintah Jepang mulai melonggarkan aturan berkerumun di luar ruangan menjelang dimulainya Olimpiade Tokyo yang dijadwalkan pada 23 Juli hingga 8 Agustus 2021.
Pada Rabu (16/6/2021), pemerintah Jepang mengizinkan kegiatan besar seperti konser atau ajang olahraga untuk dihadiri langsung oleh penonton.
Untuk venue besar yang akan menggelar kegiatan antara Juli dan Agustus 2021, pemerintah Jepang akan memberikan izin 5.000 penonton atau setengah kapasitas normal jika kondisi status darurat telah dicabut.
Angka tersebut bisa dinaikkan jika kondisi dalam negeri Jepang semakin kondusif dalam menangani pandemi Covid-19.
Kabar baik tersebut tentu membuka peluang untuk dibukanya keran penonton selama Olimpiade Toyko musim panas mendatang.
Meskipun belum ada pengumuman resmi, peluang penonton lokal di venue Olimpiade Tokyo hampir dipastikan terwujud.
Hal tersebut dibocorkan oleh Kabid Hubungan Luar Negeri PBSI, Bambang Roedyanto, yang tengah berada di Negeri Sakura melalui Twitter pribadinya pada Kamis (17/6/2021).
"Tokyo 2020: penonton lokal diperbolehkan," begitu tulis pria yang akrab disapa Koh Rudy tersebut.
Tokyo 2020: penonton lokal diperbolehkan...— Rudy R. ( IG: rudy671367) (@RudyRoedyanto) June 17, 2021
Tidak hanya itu, Koh Rudy juga menulis bahwa para panitia Olimpiade Tokyo yang saat ini telah berada di Jepang akan melakoni proses vaksinasi Covid-19 antara 17 hingga 19 Juni 2021.
Meskipun demikian, keputusan resmi kapasitas maksimal di Olimpiade Tokyo baru akan dalam beberapa hari ke depan oleh panitia Tokyo 2020.
Untuk saat ini, Jepang masih memberlakukan status darurat kepada 10 perfektur, di antaranya Hokkaido, Tokyo, Aichi, Kyoto, Osaka, Hyogo, Okayama, Hiroshima, Fukuoka, dan Okinawa.
Tidak hanya itu, pemerintah setempat juga memberlakukan jam operasional restoran hingga 8 malam dan dilarang menjual produk beralkohol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Marc Klok menyebut David Beckham sebagai sosok pesepak bola yang menginspirasinya. Dari Beckham, @marcklok10 belajar untuk membangun penjenamaan pribadinya.https://t.co/0f1BIvvVa0— SKOR.id (@skorindonesia) June 17, 2021
Berita Olimpiade Tokyo 2020 Lainnya:
Jepang Tambah Kuota Vaksin untuk 20.000 Staf Olimpiade dan Media
Kisah Apes Shelby Houlihan, Terancam Absen Olimpiade gegara Makan Jeroan Babi