SKOR.id - Kontingen Indonesia kembali menambah koleksi medali SEA Games 2023 dari cabor atletik yang memasuki hari kompetisi keempat pada Rabu (10/4/2023).
Sepanjang hari ini, tercatat ada 10 nomor cabor atletik yang memperebutkan medali emas SEA Games 2023 di Stadion Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja.
Sorotan pun tertuju pada nomor lari estafet 4 x 100 meter putra di mana Indonesia sukses menyabet medali emas usai finis tercepat.
Menurunkan Bayu Kertanegara, Wahyu Setiawan, Sudirman Hadi, dan Lalu Muhammad Zohri, kuartet Indonesia finis pertama dengan catatan waktu 39,110 detik.
Wakil Merah Putih unggul 0,02 detik saja atas kuartet Thailand yang finis kedua. Saking tipisnya jarak, panitia butuh waktu tambahan untuk mengecek pemenang lomba.
Sementara itu, medali perunggu jadi milik kuartet Singapura yang finis ketiga dengan catatan waktu 39,360 detik.
Bagi Indonesia, raihan medali emas SEA Games 2023 dari nomor lari estafet 4 x 100 meter putra ini memiliki makna cukup dalam karena menyudahi penantian selama 12 tahun.
Terakhir kali Indonesia mampu meraih medali emas dari nomor yang cukup bergengsi di atletik ini terjadi saat menggelar SEA Games 2011.
Kala itu, Indonesia menurunkan Fernando Lumain, Franklin Ramses Burumi, Muhammad Fadlin, dan Farrel Oktaviandi untuk mengikuti nomor estafet 4 x 100 meter putra.
Hasilnya, kuartet yang dikenal dengan julukan 4F itu sukses menyabet medali emas usai menyudahi lomba di Stadion Jakabaring, Palembang dalam waktu 39,91 detik.
Setelah itu, nomor lari estafet 4 x 100 meter putra di SEA Games dikuasasi oleh wakil Thailand yang menyabet emas edisi 2013, 2015, 2017, 2019, dan 2021.
Wajar jika kesuksesan Bayu Kertanegara, Wahyu Setiawan, Sudirman Hadi, dan Lalu Muhammad Zohri meraih emas SEA Games 2023 disebut pencapaian bersejarah.
Pada sisi lain, tim atletik Indonesia hari ini juga berhasil meraih medali emas SEA Games 2023 dari nomor lompat jauh putri.
Medali emas dipersembahkan oleh Maria Natalia Londa yang berhasil mencatatkan jarak lompatan sejauh 6,28 meter.
Maria Natalia Londa mengungguli duo Vietnam, Bui Thi Thu Thao (6,13 m) dan Bui Thi Loan (6,02 m), yang secara berurutan mendapat medali perak serta perunggu.
Pada hari ini, atletik Indonesia juga berhasil meraih dua medali perunggu yang dipersembahkan oleh Dina Aulia dan Pandu Sukarya.
Dina Aulia meraih perunggu usai finis ketiga dalam lomba lari gawang 100 meter putri dengan catatan waktu 13,59 detik.
Medali emas nomor ini diamankan oleh Huynh Thi My Tien (Vietnam) dengan 13,5 detik sedangkan perak jadi milik Bui Thu Nguyen (Vietnam) yang terpaut tipis 0,02 detik.
Sementara itu, Pandu Sukarya mengantongi medali perunggu dari nomor lari halang rintang 3.000 meter putra usai finis dengan catatan waktu delapan menit 55,050 detik.
Emas diraih Nguyen Trung Cuong (Vietnam) lewat torehan delapan menit 51,99 detik sedangkan perak diraih Le Tien Long (Vietnam) dengan delapan menit 53,62 detik.