- Upacara penutupan ASEAN Para Games 2022 akan terselenggara di Stadion Manahan, Solo, Sabtu malam (6/8/2022).
- Ketua pelaksana INASPOC, Gibran Rakabuming Raka menjanjikan upacara penutupan akan berlangsung lebih meriah.
- Salah satunya dikarenakan artis Ibu Kota yang hadir akan lebih banyak dibanding saat upacara pembukaan.
SKOR.id - Closing ceremony atau upacara penutupan ASEAN Para Games 2022 akan terselenggara di Stadion Manahan, Solo, Sabtu malam (6/8/2022).
Menghadirkan konsep yang berbeda dan diramaikan oleh lebih banyak penampilan dari artis Ibu Kota membuat acara penutupan ASEAN Para Games 2022 dijanjikan akan lebih meriah dibanding saat upacara pembukaan pada pekan lalu.
Hal ini disampaikan ketua Pelaksana INASPOC sekaligus Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka saat ditemui awak media pada Rabu (3/8/2022).
"Sudah beres (persiapannya), yang pasti lebih meriah ya. Artis lebih banyak karena acara seremonial lebih sedikit nanti," ujar Gibran.
Selain itu, pesta kembang api yang akan menghiasi langit Kota Solo juga ikut meramaikan agenda tersebut.
Upacara penutupan juga makin spesial karena bakal dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju.
Terkait penonton, Gibran memastikan warga yang tak bisa menyaksikan upacara pembukaan karena kehabisan tiket, berkesempatan hadir di upacara penutupan.
"Makanya nanti dapat. Yang (sebelumnya) nggak bisa nonton opening nanti bisa nonton closing-nya. Orangnya beda," katanya.
Namun, Gibran juga mengatakan jumlah penonton pada upacara penutupan akan dikurangi dari saat pembukaan.
"Kemarin (saat pembukaan) ada 4.500 penonton, kemungkinan akan dikurangi. Untuk umum kemungkinan hanya 2.000 penonton," tuturnya.
Terbatasnya jumlah penonton saat pembukaan maupun penutupan, selain karena protokol kesehatan, sebagian tribun penonton digunakan untuk panggung.
"Karena tribun dipakai separo, otomatis kapasitas berkurang, yang penting undangan sudah kami sediakan, link kami sediakan."
"Yang tidak bisa atau tidak dapat tiket nontonnya di TV saja, karena memang jumlah tiketnya terbatas." ujar Gibran.
Sementara itu, Sekjen INASPOC, Rima Febrianto memberikan sedikit bocoran mengenai siapa saja sosok artis yang akan tampil menghibur penonton.
Rima mengatakan salah satunya adalah penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL).
"Untuk hiburannya ada Bunga Citra Lestari. Tadinya (mau) Noah, Slank, Sheila on 7 juga tapi mereka sudah di-booking sampai akhir tahun," Rima menuturkan.
Berita ASEAN Para Games Lainnya:
ASEAN Para Games 2022: Presiden Joko Widodo Dipastikan Hadir di Closing Ceremony
ASEAN Para Games 2022: Gibran Rakabuming Raka Pastikan Prokes Covid-19 Aman