- Indonesia berhasil menambah dua medali emas dari cabor parapanahan ASEAN Para Games 2022.
- Medali emas tersebut didapat dari nomor team recruve putra dan putri.
- Torehan ini membuat tim para-panahan Indonesia sejauh ini sudah meraih tiga emas, dua perak, dan dua perunggu sehingga melampaui target.
SKOR.id - Prestasi membanggakan diraih tim para panahan Indonesia di ASEAN Para Games 2022.
Skuad besutan Tri Sugeng Purwanto berhasil merebut total tiga emas, dua perak, dan dua perunggu dari nomor recurve.
Dua medali emas didapat dari nomor team recurve putra dan putri yang digelar di Lapangan Kota Barat, Solo pada Rabu (3/8/2022).
Dari nomor putri, pasangan Wahyu Retno Wulandari dan Mahda Aulia sukses mengandaskan pasangan Thailand, Phattharaphon Pattaweo dan Tpat Chatyotsakorn.
Tim Indonesia memastikan kemenangan lewat empat set yang berakhir dengan skor 6-2.
"Alhamdulillah, perjuangan kami tidak sia-sia," ujar Wahyu Retno Wulandari usai berlaga.
"Persaingan cukup berat. Beruntung, selama pertandingan tidak ada kendala," Mahda Aulia menambahkan.
Tak puas dengan hanya menambah satu emas, tim Indonesia menggandakan pencapaian tersebut dari nomor team recurve putra.
Digawangi oleh Kholidin dan Setiawan, tim Indonesia sukses menumbangkan Thailand dengan skor akhir 5-1.
Pada set pertama, Thailand yang diperkuat Hanreuchai Netsiri dan Pornchai Phimthong berhasil mengimbangi pasangan Indonesia.
Kedua tim sama-sama membukukan angka 33, yang membuat poin mesti dibagi rata. Dalam dua set berikutnya, grafik permainan Indonesia menanjak.
Tercatat, tiga angka sempurna berhasil mereka catatkan, berbanding satu angka sempurna yang dibukukan Thailand.
Sorak sorai penonton pun pecah setelah Indonesia berhasil membukukan angka 9 di kesempatan terakhir yang sekaligus memastikan torehan poin mereka tak terkejar oleh Thailand.
"Pertandingannya memang cukup menegangkan, karena Thailand adalah tim yang berulang kali tampil di event paralimpik kelas dunia," kata Kholidin.
"Meski lawannya tidak sebanding tetapi kami yakin Indonesia bisa. Kami optimistis," tuturnya.
Setiawan yang pada hari ini berhasil mempersembahkan dua emas menyebut torehan kali ini membuat tim para panahan Indonesia melampaui target.
"Target kami tercapai, bahkan lebih, karena kami berhasil mendapat tiga emas," kata Setiawan.
"Sebelumnya, kami ditargetkan hanya dua emas dan dua perak. Jadi saya bangga dan senang sekali hari ini," tuturnya.
Tim Indonesia masih berpotensi menambah medali dari nomor compound yang akan digelar esok hari.
Berita ASEAN Para Games 2022 lainnya:
Dua Kali Ikut ASEAN Para Games di Solo, Ini Kesan Manajer Tim Parabulu Tangkis Thailand
ASEAN Para Games 2022: Kejutan, Judo Tuna Netra Persembahkan 3 Emas 2 Perak