- Kiper Barcelona, Neto, menjadi rebutan dua klub Liga Inggris.
- Chelsea dinilai lebih membutuhkan penjaga gawang seperti Neto.
- Neto memiliki menit bermain yang kurang di Barcelona.
SKOR.id - Arsenal dan Chelsea akan bersaing untuk mendapatkan kiper Barcelona, Neto, pada musim panas nanti.
Neto menjadi salah satu penjaga gawang berpengalaman di sejumlah klub Eropa, seperti Juventus, Fiorentina, Valencia, seta Barcelona.
Musim panas nanti, kabarnya beberapa klub, seperti Sevilla, Real Betis, serta AC Milan juga tertarik untuk mendapatkan kiper berusia 30 tahun tersebut.
Berita Transfer Lain: Frank Lampard Ingin Willian dan Olivier Giroud Bertahan di Chelsea sampai Kompetisi Selesai
Arsenal ingin mendatangkan Neto untuk menjadi cadangan dari Bernd Leno. Tetapi kekhawatiran mengenai harga Neto yang tinggi muncul usai banyak klub meminatinya. Sementara Barcelona, memerlukan uang yang cukup banyak untuk menyelamatkan klubnya dari krisis keuangan.
The Gunners tentu akan lebih tenang jika Neto menjadi pemain pengganti dari Bern Leno. Daripada, mereka harus menempatkan posisi itu pada Emiliano Martinez.
Chelsea berniat memboyong Neto ke Stamford Bridge sebagai alternatif lain jika gagal mendatangkan kiper Ajax Amsterdam, Andre Onana.
The Blues dinilai lebih membutuhkan pemain di posisi kiper dibandingkan Arsenal.
Pelatih Chelsea, Frank Lampard, diketahui tidak menyukai kiper Chelsea saat ini, Kepa Arrizabalaga. Semetara itu, Willy Caballero dinilai bukan menjadi pengganti yang tepat di posisi penjaga gawang Chelsea.
Sementara itu, Neto memiliki menit bermain yang kurang di Barcelona. Kiper asal Brasil tersebut jelas tidak mampu menyaingi peforma kiper utama Barcelona, Marc-andre Ter Stegen.
Berita Transfer Lain: Manchester United dan Arsenal Berebut Tanda Tangan Ousmane Dembele
Musim ini, Neto hanya bermain empat kali bersama Barcelona di semua kompetisi. Dirinya kebobolan tujuh gol dari sejumlah penampilannya tersebut.