- PSSI dan PT LIB benar-benar akan penerapkan protokol kesehatan yang ketat jika kompetisi Liga 1 2021 diizinkan bergulir.
- Stadion sebagai arena laga dibagi menjadi empat zona untuk memastikan tidak terjadi penularan Covid-19 di arena pertandingan.
- Untuk memastikan keamanan dan konsistensi dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19, diimplementasikan sistem akreditasi atau akses ketat di setiap zona.
SKOR.id - PSSI dan PT LIB benar-benar akan penerapkan protokol kesehatan yang ketat jika kompetisi Liga 1 2021 diizinkan bergulir.
Stadion sebagai arena laga telah ditata sedemikian rupa untuk memastikan tidak terjadi penularan Covid-19 di arena pertandingan.
"Sesuai dengan panduan dari AFC, ada perubahan zona stadion saat pertandingan, dari sebelumnya 9 zona menjadi 4 zona untuk memudahkan praktik physical distancing dan mencegah kerumunan berlebihan," tulis PSSI dalam rilisnya.
Empat zona yang dimaksud, yaitu ada zona satu, zona dua, zona tiga, dan zona empat. Zona satu mencakup area lapangan dan pinggir lapangan. Menurut rilis PSSI, hanya akan ada 107 orang yang diizinkan berada di zona satu.
Selain para pemain, ofisial tim, dan ofisial pertandingan, zona satu juga akan diramaikan oleh anak gawang, cameraman, fotografer, petugas medis, sopir ambulance, hingga petugas keamanan.
Zona dua, yang melingkupi area ruang ganti pemain, wasit, dan panitia, menjadi zona yang paling sepi. Zona dua hanya akan diisi oleh dua orang security.
Lalu ada zona tiga yang merupakan area tribun penonton, termasuk untuk awak pers. Zona ini merupakan zona teramai karena diperkirakan akan ada 113 orang yang berada di zona tiga.
Terakhir zona empat yang mencakup area di luar stadion. Zona ini didominasi oleh pihak kepolisian yang siap menghalau massa yang nekat datang ke stadion.
"Untuk memastikan keamanan dan konsistensi dalam pencegahan dan pengendalian Covid-19, diimplementasikan sistem akreditasi atau akses ketat di setiap zona," tulis PSSI.
Adapun jumlah keseluruhan orang yang diperbolehkan berada di area stadion dalam setiap pertandingan mencapai 299 orang. Semuanya harus dinyatakan bebas Covid-19 setelah dilakukan pemeriksaan tes swab antigen oleh PT LIB.
Selain pemain yang berlaga dan wasit yang memimpin jalannya pertandingan diwajibkan tetap memakai masker dan menjaga jarak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
The Jakmania Berkomitmen soal Nonton, Jika Liga 1 Kembali Bergulir
Musim Baru, Liga 1 Akan Berjalan Lintas Tahun
Bek Borneo FC Bersuara soal Protokol Kesehatan dan Asa untuk Pelaksanaan Liga 1