- CEO Arema FC, R. Agoes Soerjanto, kembali mengingatkan Aremania dan Aremanita se-Malang Raya untuk tak menggelar konvoi terbuka selama perayaan HUT ke-33 tahun Arema.
- Ia menegaskan, peringatan yang jatuh pada hari Selasa (11/8/2020) tersebut masih dalam kondisi prihatin pandemi virus corona di Indonesia.
- Dia mengimbau Aremania turut memperingatinya dengan mengibarkan bendera Merah Putih juga bendera Arema, dan Aremania di kediamannya masing-masing.
SKOR.id - CEO PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia (AABBI), R. Agoes Soerjanto, kembali mengingatkan Aremania-Aremanita untuk tak menggelar konvoi terbuka atau membuat kerumunan yang mengundang massa selama perayaan HUT ke-33 tahun Arema.
Agoes Soerjanto menegaskan bahwa peringatan HUT Arema FC yang jatuh pada hari Selasa (11/8/2020) tersebut masih dalam kondisi prihatin menyusul pandemi virus corona (Covid-19).
"Kita patut bersyukur karena PSSI dan Gugus Tugas Covid-19 berkenan melanjutkan kompetisi pada 1 Oktober 2020. Meski demikian, kita semua terutama saat perayaan HUT ke-33 tahun Arema, wajib patuh pada protokol kesehatan Covid-19, tidak ada konvoi," ucap lelaki yang akrab disapa Sam Agoes Soer tersebut, kepada Skor.id.
"Bagi yang melanggar akan mendapat tindakan tegas dari aparat keamanan, baik kepolisian maupun TNI," katanya.
Lelaki yang juga Ketua Umum GM FKPPI Jawa Timur itu meminta kepada Aremania, selama perayaan HUT ke-33 tahun Arema, cukup merayakan di rumah saja.
Karena momentunya juga bertepatan bulan kemerdekaan RI, dia mengimbau Aremania turut memperingatinya dengan mengibarkan bendera Merah Putih juga bendera Arema dan Aremania di kediaman masing-masing.
"Sebagai bentuk rasa syukur Arema FC pada ultah ke-33 tahun ini mampu melewati rintangan. Momentum ultah Arema juga bertepatan dengan bulan kemerdekaan negeri tercinta Indonesia, agar Aremania dan warga Malang Raya juga turut memperingatinya dengan hikmah," ucap Agoes.
"Mari kibarkan bendera Merah Putih juga bendera Arema dan Aremania di tempat masing masing korwil, jadikan momentum bencana global pandemi Covid-19 ini memperkuat Salam Satu Jiwa dan Merah Putih masih tegak lurus untuk lndonesia," kata lelaki kelahiran Malang, 31 Agustus 1967, tersebut.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Arema FC Lainnya:
Arema FC Sebut Nilai Subsidi Ideal Rp1,25 Miliar
Pelatih Kiper Arema FC, Felipe Americo, Ingin Datangkan Kiper Baru