- Christian Eriksen diklaim telah pulih dan bisa kembali bermain sepak bola.
- Mantan pemain Inter Milan itu kini tengah mencari klub baru untuk melanjutkan kariernya.
- Antonio Conte membuka kesempatan bagi Eriksen untuk bergabung di Tottenham Hotspur.
SKOR.id - Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, menegaskan selalu membuka pintu untuk Christian Eriksen berlatih di klub besutannya.
Eriksen masih mencari klub baru setelah kontraknya dengan Inter Milan di putus tahun lalu. Pemain internasional Denmark ini berharap bisa bermain di Piala Dunia Qatar akhir tahun ini.
Sebelumnya Eriksen, yang menghabiskan tujuh musim di Spurs, mengalami henti jantung saat membela Denmark di Euro 2020.
Ia tidak bisa lanjut bermain di Serie A Italia karena negara tersebut melarang atlet bermain dengan menggunakan defibrillator.
“Saya belum bicara dengan Christian. Tentu senang melihatnya di lapangan, melihatnya menendang bola,” tutur Conte.
“Kita bicara tentang pemain penting, terutama seorang pria top. Apa yang terjadi musim panas kemarin sangat tidak bagus, untuk orang yang bekerja dengan dia, dan orang yang kenal dia.”
Antonio Conte, yang membawa Eriksen ke Inter Milan dari Spurs, dengan senang hati membuka peluang untuk reuni dengan pemain 29 tahun ini.
“Saya ketakutan di momen itu. Dan sekarang, melihatnya kebali siap bermain sepak bola adalah kabar baik. Saya pikir untuk Christian, pintu selalu terbuka,” pungkasnya.
Conte merekrut Christian Eriksen untuk bermain di Serie A Italia pada Januari 2020. Meski sempat tak mendapat tempat utama, bekas pilar Ajax Amsterdam ini akhirnya menjadi andalan La Beneamata.
Eriksen turut andil membantu Inter Milan meraih Scudetto pertama mereka sejak 2010 sekaligus meruntuhkan hegemoni Juventus di Liga Italia.
Pemain Denmark ini melakoni total 60 penampilan bersama Inter Milan, dan mengemas delapan gol dalam prosesnya, sebelum dipanggil Denmark untuk tampil di Piala Eropa 2020.
Mauricio Pochettino Kena Masalah, Zinedine Zidane Bakal Jadi Pelatih PSG 5 Bulan Lagi
Klik link untuk baca https://t.co/oH1fvfrpax— SKOR.id (@skorindonesia) January 7, 2022
Berita Christian Eriksen Lainnya:
Christian Eriksen Ingat Momen Sebelum dan Sesudah Serangan Jantung: Kecuali saat Pingsan
Christian Eriksen Intip Peluang Kembali Main di Liga Inggris