- Tim wushu Indonesia bakal dihadapkan dengan jadwal padat pada 2021.
- Agar siap menghadapi jadwal padat, PB WI menggelar Pelatnas lebih awal.
- Ketum PB WI, Airlangga Hartarto minta atlet-atlet wushu Indonesia disiplin menjalankan program latihan.
SKOR.id - Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI) sudah mulai mempersiapkan atletnya untuk menghadapi rangkaian kejuaraan pada 2021.
Adapun, puncak dari rangkaian tersebut adalah SEA Games 2021 Hanoi.
Sebanyak 30 atlet terbaik telah memenuhi panggilan menjalani Pusat Pelatihan Nasional (Pelatnas).
Pelatnas wushu akan diselenggarakan digelar di Bekas Sekretariat Panitia Asian Games Indonesia (INASGOC), kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan.
Rangkaian kejuaraan di 2021 cukup padat. Sebelum SEA Games 2021, Edgar Xavier Marvello dan kawan-kawan turun di Kejuaraan Dunia Wushu 2021 di Amerika Serikat (AS).
Lalu dilanjutkan dengan Youth Olympic Games (YOG) 2021, Piala Dunia Sanda 2021 di Australia, dan Piala Dunia Taolu 2021 di Jepang.
Ketua Umum (Ketum) PB WI, Airlangga Hartarto mengatakan, pihaknya sengaja menggelar Pelatnas lebih awal demi mengantisipasi padatnya jadwal 2021.
"Program pembinaan wushu tidak boleh berhenti meski ada pandemi Covid-19. Kami sengaja menggelar Pelatnas lebih awal untuk mengantisipasi padatnya jadwal 2021,"
"Belakangan ini, prestasi wushu menggembirakan dan ini harus dipertahankan. Lebih bagus lagi ditingkatkan," Airlangga Hartarto mengungkapkan beberapa waktu lalu.
Charles Leclerc: Ferrari Alami Kemunduran Besarhttps://t.co/MYCBxR8R5E— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Sosok yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian ini meminta seluruh pewushu Indonesia serius dalam menjalankan program latihan di Pelatnas.
Apalagi, prestasi yang dicapai nantianya merupakan kebanggaan untuk si atlet maupun keluarga mereka.
Airlangga Hartarto juga meminta seluruh atlet maupun pelatih menaati protokol kesehatan. Tentunya, ia tidak ingin Pelatnas wushu menjadi klaster penyebaran Covid-19.
"Jaga kesehatan dan kebugaran. Biasakan hidup sehat dan ikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah," Airlangga Hartarto mengungkapkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Olahraga Lainnya:
Kalender Olahraga Bulan September 2020
Rakernas KONI Resmikan Esport Jadi Olahraga Prestasi di Indonesia