SKOR.id - Menjadi pemain muda, brilian, bertalanta, ternyata justru menjadi bumerang. Inilah yang dialami bintang muda Barcelona berusia 20 tahun, Ansu Fati.
Idealnya, Barcelona menjadikannya pemain spesial, pemain yang dijaga sebagai aset masa depan. Namun, ironis bagi Ansu Fati karena dia justru menjadi pemain yang masuk dalam daftar jual Blaugrana.
Manajemen Barcelona, dalam hal ini terkait kebijakan transfer memiliki pandangan yang berbeda, di luar dari aspek potensi sang pemain bagi klub Katalunya ini di masa depan.
Ansu Fati adalah pemain muda dengan bakat luar biasa. Penyerang yang pada musim lalu, walau lebih banyak diturunkan sebagai cadangan, tetap mampu memberikan kontribusi.
Ansu Fati telah mencetak 7 gol dari 37 laga dengan hanya 12 laga di antaranya sebagai starter. Dari jumlah itu pula, dia telah memberikan 4 assist di La Liga.
Soal loyalitas, Ansu Fati selalu memperlihatkan keinginannya untuk terus bersama Barcelona. Sejak kali pertama masuk tim senior pada 2019, Ansu Fati telah bermain dalam 77 pertandingan Liga Spanyol dengan 32 di antaranya sebagai starter.
Dari jumlah tersebut pula, Ansu Fati telah memberikan 22 gol dan 7 assist. Namun, catatan tersebut tidak membuat manajemen Barcelona melihatnya sebagai bintang yang harus dipertahankan.
Sebaliknya, Ansu Fati masuk dalam daftar jual, termasuk di bursa transfer musim panas 2023-2024 ini.
Situasi ini pula yang membuat agen sang pemain, Jorge Mendes, sedikit geram dengan isu yang beredar termasuk dengan sikap Barcelona yang menempatkan sang pemain di daftar jual.
"Ansu Fati ingin tetap bersama Barcelona. Dia adalah pemain yang dalam tiga laga terakhir mampu mencetak dua gol," kata Jorge Mendes, saat tiba di Barcelona pada Senin (20/6/2023) lalu.
"Apa lagi yang Anda inginkan? Ini situasi yang aneh. Dia telah menunjukkan kenginannya untuk bertahan di Barcelona dan dia telah memperlihatkan sebagai salah satu pemain muda terbaik di dunia," Jorge Mendes menegaskan.
Bagi Barcelona, Ansu Fati adalah pemain yang memiliki nilai jual tinggi. Inilah alasan mengapa masa depan Ansu Fati di Barcelona menjadi tidak pasti.
Dalam bursa transfer, seperti di Transfermarkt, nilai Ansu Fati mencapai 35 juta euro. Menurut pers Spanyol, as.com, menjual Ansu Fati berarti pula memberikan garansi setidaknya 20 juta euro untuk menutup kondisi keuangan Blaugrana.
Xavi Tidak Menjamin
Barcelona kini mulai aktif mendatangkan pemain. Termasuk gelandang Manchester City, Ilkay Gundogan.
Dengan kehadiran Ilkay Gundogan, Barcelona membutuhkan dana yang lebih kuat dari sisi finansial khususnya dalam memberikan bayaran atau gaji.
Kondisi ini yang menempatkan Ansu Fati menjadi korban dari situasi keuangan Barcelona. Xavi Hernandez sendiri sudah menyinggung tentang situasi Ansu Fati pada awal Juni 2023 ini.
"Ansu Fati adalah pemain yang sangat saya sukai dan dia telah banyak membantu kami," kata Xavi Hernandez, dalam wawancara dengan El Mundo Depotivo, pada 2 Juni 2023 lalu.
"Sangat disayangkan dia berada dalam situasi yang sulit di antaranya karena cedera yang kerap dia alami. Kariernya harus berlanjut tapi saya tidak bisa menjaminnya (ada di Barcelona). Ini adalah Barcelona. Bukan NGO (lembaga sosial)," kata Xavi lagi.