- Andres Iniesta mengatakan dirinya masih ingin bermain sepak bola dan belum berencana pensiun.
- Gelandang 35 tahun itu sekarang bermain untuk Vissel Kobe di Liga Jepang.
- Pemain asal Spanyol itu menghabiskan 22 tahun kariernya bersama Barcelona.
SKOR.id - Eks kapten FC Barcelona, Andres Iniesta, mengaku masih ingin bermain sepak bola.
Gelandang 35 tahun yang kini memperkuat Vissel Kobe di Liga Jepang itu menjelaskan belum ingin pensiun.
Andres Iniesta nampaknya juga belum memiliki rencana untuk kembali ke Barcelona, klub yang membesarkan namanya.
Baca Juga: Barcelona Ingin Tukar Ivan Rakitic untuk Datangkan Pemain Sevilla
"Tujuan saya saat ini tetap bermain. Saya memiliki kontrak di sini hingga 2021 dan masih termotivasi," ujar Andres Iniesta pada Mundo Deportivo.
"Saya ingin merasakan momen dengan bola dan rumput lagi."
Dilansir dari TNT Sports, sempat ada kabar Iniesta akan bergabung dengan klub Argentina, Estudiantes. Tetapi hingga saat ini belum ada tanda-tanda pergerakan.
Baca Juga: Presiden Liga Spanyol Tak Khawatir jika Lionel Messi Hengkang
Iniesta mengakhiri pengabdiannya di Camp Nou selama 22 tahun dan menjajal kompetisi Liga Jepang pada 2018.
Memperkuat Blaugrana pada 2002-2018, jebolan Akademi Barca, La Masia, itu mampu merebut tak kurang 32 gelar.
Di antaranya sembilan gelar Liga Spanyol (2005, 2006, 2009, 2010, 2011, 2013, 2015, 2016, 2018) dan empat trofi Liga Champions (2006, 2009, 2011, 2015).
Bersama tim nasional Spanyol, Iniesta ikut mengangkat trofi Piala Eropa 2008 dan 2012 serta Piala Dunia 2010.
Iniesta adalah pencetak satu-satunya gol Spanyol saat mengalahkan Belanda (1-0) pada final Piala Dunia 2010 di FNB Stadium, Johannesburg, Afrika Selatan.