- Andrea Dovizioso merasa senang bisa kembali merasakan sensasi MotoGP usai menyelesaikan tugasnya bersama Aprilia RS-GP 2021.
- Andrea Dovizioso menjadi pembalap penguji Aprilia di Sirkuit Jerez, Spanyol, Rabu (14/4/2021).
- Andrea Dovizioso memutuskan vakum sebagai pembalap pada MotoGP 2021 karena kontraknya tak diperpanjang Ducati.
SKOR.id - Andrea Dovizioso kembali merasakan sensasi MotoGP usai menyelesaikan tugasnya bersama Aprilia RS-GP 2021.
Dovi, sapaan Andrea Dovizioso, dipercaya Aprilia sebagai pembalap penguji di Sirkuit Jerez, Spanyol, Rabu (14/4/2021).
Sebagai informasi, Andrea Dovizioso memutuskan untuk vakum sebagai pembalap pada MotoGP 2021.
Itu dilakukan runner-up MotoGP 2017 2018, dan 2019 tersebut usai kontraknya dengan Ducati tak diperpanjang.
Dan, selama tiga hari di Jerez, Dovi menjadi pembalap penguji Aprilia. Ia pun mengaku senang bisa kembali.
"Sebuah sensasi yang luar biasa untuk kembali ke atas jok MotoGP," kata Andrea Dovizioso dikutip dari Corsedimoto.
Dari tiga hari pengujian, Aprilia mengumpulkan banyak informasi soal mesin, sistem elektronik, sasis, dan aerodinamika.
"Tiga hari yang menarik, sebagian besar didedikasikan untuk menemukan posisi terbaik di motor," ia menambahkan.
Andrea Dovizioso dan Aprilia akan kembali menguji coba motor di Sirkuit Mugello, Italia, yakni 11-12 Mei mendatang.
"Bersama-sama kami memutuskan untuk melakukan tes lagi di Mugello. Selama jeda itu, (Aprilia) akan fokus pada beberapa aspek motor."
Direktur Teknik Aprilia, Romano Albesiano, mengaku senang dengan peran Dovi karena pengalamannya bersama Ducati akan sangat berguna.
"Dengan pengalamannya, dia menunjukkan kepada kami metode yang bagus dalam menangani set-up motor," kata Romano Albesiano.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita MotoGP Lainnya:
Jadwal MotoGP Portugal 2021 Akhir Pekan Ini
1 Hal yang Bikin Valentino Rossi Jengah dengan MotoGP Masa Kini