SKOR.id - Berikut ini adalah analisis kekuatan dua tim Indonesia di M5 World Championship, ONIC Esports dan Geek Fam.
Indonesia menjadi salah satu region terbaik di skena profesional Mobile Legends: Bang Bang.
EVOS Legends pernah jadi juara M1 World Championship, prestasi yang kini coba diulangi oleh ONIC Esports dan Geek Fam di M5 World Championship.
Caster Internasional asal Indonesia, Mirko, memberikan analisisnya tentang kedua tim ini, serta kekuatan keduanya.
Berikut ini adalah analisis pria bernama asli Frederick Handy Loho tersebut:
Gaya Bermain:
1. Kekuatan utama di tiga pemain di tengah, tiga pemain ini selalu roaming untuk setup atau kontes netral objektif.
2. Tak terlalu fokus di Gold Lane.
3. EXP Laner mengisi kebutuhan tim untuk carry, utility, ataupun tank.
Pemain Kunci:
1. Kairi (Jungler) - Pemain terbaik di dunia
2. Sanz (Mid Laner) - Mid Laner terbaik di dunia
Fakta Unik:
1. ONIC Esports bisa melengkapi gelar MSC dan MPL Indonesia mereka.
2. ONIC Esports saat ini sudah melewati The Kage Era dari berbagai sisi.
3. Line-up Worldslayer (CW< Kairi, Kiboy, Sanz, Butsss) masih punya win rate 100 persen sejak MSC.
Gaya Bermain:
1. Fokus bagaimana setup dan team fight yang baik. Team fight = memenangi pertandingan.
2. Selalu kontes objektif seperti Lord dan Turtle.
3. Luke jadi kunci permainan, Aboy cepat membersihkan lane, pemain lain mengikuti.
4. Baloyskie bisa membuat kondisi yang membuat tim kehilangan keunggulan, natau membuat tim memenangi laga yang tak mungkin mereka menangi.
Pemain Kunci:
1. Baloyskie (Roamer) - Baloy Si Cerdas
2. Luke (EXP Laner) - Playmaker pengarah permainan tim
Fakta Unik:
1. Kali pertama tampil di M-Series kecuali untuk Markyyyyy dan Baloyskie. Sepanjang MPL ID S4-S9, Geek Fam tak pernah finis di luar dua terbawah klasemen.
2. Satu-satunya tim yang bisa menggunakan super-sub, memasukkan Markyyyyy menggantikan Caderaa dan memenangi laga.