SKOR.id – Tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, gagal melangkah ke partai final Indonesia Open 2023 usai dikalahkan Chen Yu Fei pada Sabtu (17/6/2023).
Pada partai semifinal yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta tadi sore, An Se-young kalah 8-21, 17-21 dari Chen Yu Fei.
An Se-young memang terlihat tampil underperform, terlebih pada gim pertama di mana dirinya kalah dengan margin dua digit.
Namun, sang atlet membantah dirinya bermain kurang maksimal karena cedera. Tunggal putri peringkat dua dunia itu mengaku kalau rasa lelah jadi penyebab kekalahannya.
“Sedih sih pasti (karena kalah) tetapi saya berusaha untuk tidak berlarut-larut. Justru kekalahan bikin saya berusaha untuk lebih baik lagi,” ujarnya.
“Saya tidak cedera tapi memang staminanya saya yang berkurang jadi saya memang sudah lelah.”
An Se-young merasa kelelahan lantaran jadwal turnamen musim 2023 begitu padat. Sehingga, ia turun dalam kondisi stamina sudah terkuras di Indonesia Open 2023.
Sebelum tampil di Indonesia Open 2023, An Se-young lebih dulu bermain di Thailand Open 2023 dan Singapore Open 2023 yang digelar dua pekan beruntun.
Stamina An Se-young pun terkuras karena dirinya melaju jauh bahkan jadi juara di dua turnamen tersebut.
“Karena turnamen seperti tidak berhenti, jadi waktu istirahat ikut berkurang mungkin hal ini jadi faktor kekalahan saya juga,” juara All England 2023 itu menjelaskan.
Setelah angkat koper dari Jakarta, An Se-young akan memasuki masa jeda turnamen selama hampir sebulan.
Waktu jeda tersebut akan dimanfaatkan An Se-young dengan sebaik-baiknya untuk beristirahat sebelum kembali melanjutkan perburuan gelar di Korea Open 2023.
Adapun turnamen BWF Super 500 itu dijadwalkan berlangsung di Yeosu, Korea Selatan, pada 18-23 Juli mendatang.
Tentu, An Se-young ingin mempersembahkan yang terbaik di hadapan publik sendiri apalagi ia juga menyandang status sebagai juara bertahan.
Pebulu tangkis 21 tahun itu keluar sebagai juara Korea Open 2022 setelah mengalahkan Pornpawee Chochuwong asal Thailand di partai final.
“Setelah ini saya berencana tampil di Korea Open, lalu ke Japan Open, dan selanjutnya ke Kejuaraan Dunia BWF,” kata An Se-young soal target selanjutnya.
“Tentu saya akan recovery terlebih dahulu karena waktu istirahat cukup panjang (untuk ke turnamen selanjutnya) dan akan saya gunakan dengan sebaik-baiknya.”