- Petarung asal Ukraina, Alyona Rassohyna, berhasil mengalahkan Stamp Fairtex di laga utama ONE: UNBREAKABLE III pada detik akhir ronde ketiga.
- Alyona Rassohyna menaklukkan Stamp Fairtex dengan teknik guillotine choke.
- Dalam laga lain, petarung Indonesia Paul Lumihi harus mengakui ketangguhan Tial Thang.
SKOR.id - Petarung spesialis submission, Alyona Rassohyna, membuktikan reputasinya saat menghadapi Stamp Fairtex pada laga utama ONE: UNBREAKABLE III, Jumat (5/2/2021).
Duel kelas atomweight putri ONE Championship (batas atas 52kg) itu tuntas pada ronde ketiga untuk kemenangan Alyona Rassohyna.
Sejatinya, Stamp Fairtex sudah menunjukkan keunggulannya yang mencolok sejak awal pertarungan.
Namun, Alyona Rassohyna memberikan serangan jarak dekat dengan kombinasi pukulan cepat yang mengejutkan pada akhir ronde ketiga.
Petarung asal Ukraina itu berhasil menciptakan momentum untuk menyeret Stamp ke duel bawah dan melakukan armbar yang menjadi khasnya.
Meski demikian, Stamp yang merupakan mantan juara untuk dua kelas ONE Championship itu masih mampu mengatasi kuncian sang lawan. Walau posisinya masih terdesak.
Kerja keras Rassohyna berbuat hasil di akhir ronde ketiga setelah sukses mengunci Stamp dengan guillotine choke dan memaksanya tap out saat ronde tersisa beberapa detik.
Ini menjadi kekalahan submission pertama dalam rekor seni bela diri campuran (MMA) profesional Stamp Fairtex.
Dalam laga lain, petarung Indonesia Paul Lumihi harus mengakui ketangguhan Tial Thang.
Pertarungan ditunjukkan dengan penuh semangat oleh Tial “The Dragon Leg” Thang dan Paul “The Great King” Lumihi.
Kedua petarung kelas bantam (batas atas 66kg) itu menyajikan laga yang cukup menarik dengan bertukar kombinasi serangan di ronde pertama.
Pada ronde kedua, Lumihi memilih serangan yang lebih lebar dengan beberapa serangan melalui tendangan. Namun, itu berhasil terbaca oleh Thang dengan menutup jarak.
Thang melakukan serangan balik dan berhasil membawa aksi ke matras. Ia menurunkan serangkaian tinju untuk merebut kemenangan TKO di ronde kedua.
Selain itu, ada kejutan lain dari pertarungan bintang Brazil yang sedang naik daun, Fabricio Andrade.
Wonder Boy mencuri perhatian dengan berhasil mengalahkan peringkat kedua kelas bantam, Shoko Sato, dalam pertarungan tiga ronde.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita ONE Championship Lainnya:
ONE Championship Luncurkan Program The Apprentice
Peringati 80 Tahun Bruce Lee, ONE Champoinship Luncurkan Koleksi Edisi Terbatas