- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menyayangkan derbi PB Djarum di babak pertama All England 2023.
- Di babak 16 besar, mereka akan bertemu Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
- Kedua pasangan terakhir berjumpa di babak penyisihan BWF World Tour Finals 2021.
SKOR.id - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti antusias menyambut babak kedua All England 2023 yang akan dimulai pada Kamis (16/3/2023) pukul 17.00 WIB di Utilita Arena Birmingham, Inggris.
Ganda campuran berjuluk Honey Couple tersebut mengamankan tiket 16 besar setelah memenangi derbi PB Djarum di babak pertama hari Rabu kemarin.
Praveen/Melati menang 19-21, 21-17, 21-18 atas Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dalam laga berdurasi 65 menit.
Praveen menjelaskan bahwa kemenangan yang diraih melalui 'perang saudara' di laga pembuka sangat menyulitkan baginya.
"Kalau ditanya hari ini (Rabu) bagaimana pastinya saya tidak senang, karena babak pertama harus bertemu sesama Indonesia," kata Praveen dilansir dari PB Djarum.
"Tapi kalau dari segi permainan kami sudah maksimal cuma masih banyak yang harus dievaluasi. Jadi harus lebih siap lagi untuk pertandingan besok (Kamis)."
Dalam 16 besar, Praveen/Melati akan bertemu dengan eks ganda campuran nomor satu dunia asal Thailand yaitu Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Rekor pertemuan kedua pasangan saat ini adalah 7-4 untuk keunggulan ganda campuran Thailand.
Pertemuan terakhir Praveen/Melati dengan Puavaranukroh/Taerattanachai terjadi saat babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2021.
Kala itu, Praveen/Melati yang mulai dilanda konflik internal kalah 14-21, 21-10, 11-21 dari Puavaranukroh/Taerattanachai.
Lamanya jarak pertemuan terakhir tersebut membuat Praveen dan Melati antusias untuk kembali bersua dengan salah satu musuh bebuyutan mereka di ganda campuran.
Pertandingan keduanya dijadwalkan di hari Kamis (16/3/2023) pada partai kesembilan, tetapi perbedaan tujuh jam antara Inggris dengan Jakarta membuat laga kemungkinan baru berlangsung pada Jumat (17/3/2023) dini hari WIB.
"Besok (Jumat dini hari WIB) lawan Dechapol/Sapsiree, semua harus disiapkan ya," kata Melati menjelaskan.
"Mulai dari kondisi, motivasi dan melihat lagi permainan mereka seperti apa. Kami sudah sering ketemu dulu, setelah sekian lama ini baru bertemu lagi. Jadi kami harus lebih siap."
Selain Praveen/Melati, ganda campuran Indonesia lainnya yang juga lolos ke babak kedua adalah Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela.
Rehan/Lisa akan berhadapan dengan Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis) di partai kedua lapangan 4.
Sementara itu, Zachariah/Hediana bertemu dengan Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) partai ke-10 dengan lapangan menyesuaikan.