- Alex Rins resmi membela tim LCR Honda di MotoGP mulai musim depan.
- Keputusannya memilih tim asal Jepang itu lantaran dirinya bakal difasilitasi motor pabrikan.
- Berbeda dengan penawaran dari Ducati yang tak bisa menjanjikan keinginannya tersebut.
SKOR.id - Alex Rins resmi diumumkan menjadi rekrutan anyar tim LCR Honda mulai musim depan pada 19 Juli lalu.
Rider yang saat ini masih berseragam Suzuki itu dikontrak dengan durasi dua tahun oleh Honda Racing Corporation.
Kabar baik ini menjawab segala kegelisahan Rins sejak Suzuki memutuskan mundur dari kompetisi balap MotoGP, Mei lalu.
Rins takut tak bisa lagi kembali berada di grip dan kehilangan pekerjaannya sebagai pembalap. Namun, kini ia bisa bernapas lega.
"Saya takut kehilangan pekerjaan saya, atau berakhir dengan motor yang tidak kompetitif," ujar rider asal Spanyol itu.
Rins mengungkapkan alasan mengapa bergabung dengan LCR Honda. Dia tak bisa membayangkan mengendarai motor non-pabrikan.
"Saya sangat senang karena saya tidak bisa melihat diri saya berada di atas motor non-resmi (pabrikan)," tambah Rins.
"Saya punya banyak pengalaman dan alat untuk mengoptimalkan motor. Jadi, saya tak bisa membayangkan diri saya di posisi tampil bukan dengan motor ofisial."
Dengan alasan itu pula dirinya tak bisa menerima tawaran Ducati. Sebelumnya, Rins juga mendapat tawaran dari Gresini Racing.
Namun, tim yang juga menaugi Enea Bastianini itu tidak bisa menjanjikannya menunggangi motor pabrikan.
"Saya bisa saja pergi ke Ducati, tetapi di sana mereka tidak dapat memastikan saya akan memiliki motor pabrikan," katanya.
"Saya paham itu dan berterima kasih kepada mereka atas tawaran itu. Tapi, akhirnya saya pilih berkomitmen dengan Honda dan ini membuat saya bahagia," imbuhnya.
Dengan urusan yang berkaitan dengan masa depannya telah diselesaikan, Rins menetapkan target untuk dirinya sendiri.
Rins ingin berjuang memperebutkan podium sebelum benar-benar mengucapkan selamat tinggal kepada Suzuki. Jika memungkinkan, meraih kemenangan.
"Dari sudut pandang saya, motor (GSX-RR) tahun ini salah satu yang paling kompetitif yang pernah dibuat Suzuki. Balapan pertama (paruh kedua musim) di Silverstone, trek yang sangat saya sukai," ujarnya.
"Saya tak sabar menjajal (RC213V) Honda tapi pertama-tama saya ingin mencoba berjuang naik podium lagi dan memenangi beberapa balapan lagi bersama Suzuki."
Berita MotoGP Lainnya:
Skor 10: Fakta Menarik Alex Rins, Pembalap Anyar LCR Honda
Resmi, Alex Rins Bela LCR Honda Musim Depan