- Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, bicara soal persaingan ketat menuju trofi Liga Italia musim ini.
- Menurutnya, Inter Milan masih menjadi tim favorit untuk memenangkan Scudetto.
- Ia juga mengatakan, Juventus bakal terlibat dalam persaingan tersebut andai menang atas Inter pekan lalu.
SKOR.id - Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, membahas persaingan ketat yang terjadi di papan atas Liga Italia.
Hingga pekan ke-32, masih ada tiga tim yang memiliki kesempatan untuk angkat trofi Liga Italia 2021-2022.
AC Milan untuk sementara masih di posisi teratas dengan 68 poin, diikuti Inter Milan dan Napoli dengan poin sama 66.
Akan tetapi, I Nerazzurri (julukan Inter Milan) baru bermain 31 kali, berbeda dengan dua rivalnya tersebut.
Dalam sebuah wawancara yang dikutip oleh Football Italia, Alessandro Del Piero menyebut Inter sebagai tim favorit peraih Scudetto.
"Dari apa yang sudah mereka tunjukkan musim ini, Inter masih favorit (juara Liga Italia)," kata del Piero.
"Mereka adalah tim yang paling seimbang. Mereka pernah juara, jadi beberapa pemain tahu betul dinamikanya. Itu keuntungan di akhir musim," ia melanjutkan.
Alessandro Del Piero juga mengatakan bahwa Juventus sebenarnya bisa terlibat dalam persaingan tersebut andai menang atas Inter pekan lalu.
"Jika Juventus mengalahkan Inter, sekarang mereka pasti terlibat dalam persaingan yang menarik ini. Mereka pasti ada di sana," kata Del Piero lagi.
Juventus sendiri saat ini bertengger di posisi empat klasemen sementara Liga Italia setelah mengumpulkan 62 poin dari 32 laga.
Berita Liga Italia Lainnya:
Liga Italia 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Napoli dan AC Milan Gagal Menang, Persaingan di Puncak Makin Panas