- Alberto Goncalves alias Beto, striker Madura United, berharap Liga 1 bergulir kembali.
- Beto sudah tidak sabar untuk menjalami pertandingan bersama Madura United di Liga 1.
- Setiap pertandingan Liga 1 nantinya dimainkan dengan mematuhi protokol kesehatan.
SKOR.id - Striker naturalisasi Madura United, Alberto Goncalves, mengaku sudah tidak sabar kembali ke lapangan hijau untuk melakoni pertandingan Liga 1 2020.
Lelaki yang akrab disapa Beto ini tengah berada di kampung halamannya, Brasil, menjalani karantina karena kasus covid-19 di Brasil cukup tinggi.
Berita Madura United Lainnya: Kiper Persik dan Bek Madura United Cari Lawan di Magetan
Namun, Beto tak lupa dengan program latihan yang diberikan pelatih Madura United. Baginya, latihan mandiri sekaligus untuk menjaga imun tubuh.
Meski begitu, Beto merindukan atmosfer kompetisi Liga 1. Saat ini Beto tengah menantikan pemanggilan dari manajemen untuk berlatih bersama kembali.
PSSI berencana menggelar kembali Liga 1 2020 pada September. PSSI telah membicarakan hal ini dengan klub kontestan Liga 1 2020, tapi belum memutuskan.
"Semoga liga berjalan lagi karena semua sudah rindu dengan sepak bola. Mungkin September sudah mulai dan Agustus kami semua sudah latihan," ujar Beto.
PSSI saat ini sedang mematangkan rancangan kompetisi setelah sebelumnya merilis protokol kesehatan untuk perjalanan sepak bola Tanah Air.
Bukan hanya satu pedoman kesehatan saja, namun PSSI hingga membuat lima protokol kesehatan untuk klub dan timnas Indonesia.
Berita Madura United Lainnya: Kevy Syahertian Dijadikan Contoh Sukses Pembinaan Madura United
"Kalau selesai total bisa sampai tahun depan, bisa tidak selesai corona itu. Kami lihat juga ekonomi. Kami butuh kerja dan penghasilan juga," ujar Beto.
"Jika tanpa itu malah lebih parah. Kalau kami kembali kami lihat kesehatan juga. Kami tentu rindu liga berjalan dan bahagia lewat sepak bola," Beto menambahkan.