SKOR.id - Skuad Bigetron Esports tampil berbeda di pekan keempat MPL ID Season 15 yang berlangsung akhir pekan lalu.
Bigetron Esports tampil dengan rambut mereka yang diwarnai dengan warna kebesaran mereka yakni warna merah terang.
Terkait perubahan yang terjadi pada rambut para roster tim Bigetron Esports pun diungkap dalam media interview usai pertandingan.
Jungler anyar Bigetron Esports, Anavel yang memberikan penjelasan terkait dengan perubahan warna rambut mereka.
Anavel menjelaskan bahwa alasan utama mereka melakukan pewarnaan pada rambut adalah karena usulan langsung dari sang CEO Edwin Chia.
Sosok yang akrab disapa Koh ED itu menginginkan agar chemistry yang hadir di tim BTR pada musim ini semakin terbangun.
"(Alasannya) Karena pas kita kalah dari ESL SPS Mobile Masters 2025 itukan jadi banyak yang diubahlah yang dibuat dari sisi manajemen kita.
"Terus pas kita lagi meeting sama koh ED, ada usulan dari koh ED karena tim kita kurang kompak dan pengen dikompakin tim kita, jadi usulannya antara botak atau cat merah."
"Untungnya yang menang cat rambut merah," Jelas Anavel seperti dikutip dari laman Revival Tv.
Warna rambut merah Bigetron Esports di pekan keempat MPL ID Season 15 pun membawa berkah yang sangat besar bagi mereka.
Bigetron Esports secara mengejutkan mampu memenangi duel menghadapi dua finalis MPL ID Season 14 lalu di pekan keempat.
Moreno dkk mampu memetik kemenangan dengan skor 2-1 atas juara MPL ID Season 14 Team Liquid ID pada Sabtu (19/4/2025).
Kemudian mereka juga berhasil menang atas RRQ Hoshi dengan skor 2-0 pada laga yang berlangsung Minggu (20/4/2025).
Kemenangan itu juga menjadi debut manis bagi pelatih anyar mereka Tazy yang baru hadir di pekan keempat MPL ID Season 15.