- Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, bicara soal pertandingan yang digelar malam hari.
- Robert Alberts mengungkapkan bagaimana timnya harus melakukan persiapan.
- Selain itu, Robertt Alberts mengatakan timnya membutuhkan waktu lebih lama untuk pemulihan.
SKOR.id - Persib Bandung telah melakoni tiga laga awal putaran kedua Liga 1 2021-2022 di Bali. Beberapa catatan dan evaluasi juga telah dilakukan tim pelatih.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengungkapkan telah mengantongi beberapa catatan penting terkait performa timnya.
Adapun hal yang dimaksud adalah tentang bagaimana menggelar persiapan dalam setiap pertandingan.
Persib Bandung memiliki jadwal pertandingan yang kerap digelar malam hari.
Misalnya pada tiga laga awal putaran kedua. Ketiga laga tersebut selalu digelar di atas jam 21.00 WITA.
"Menjalani pertandingan lalu kembali saat tengah malam sehingga kami butuh waktu untuk pemulihan," ujar Robert Alberts.
"Kami banyak mengambil pelajaran selama dua pekan ini," Robert menambahkan.
Lebih lanjut, Robert mengatakan hal tersebut menjadi sebuah pelajaran berharga dalam melakoni 14 pertandingan tersisa.
Selanjutnya, tim berjulukan Maung Bandung ini akan menghadapi Persikabo 1973 di Stadion I gusti Ngurah Rai, Denpasar, pada Sabtu 29 Januari 2022.
Berita Liga 1 lainnya:
Target Persija di Liga 1 2021-2022 Tetap Tinggi, Sudirman Buka Alasan Menerimanya
Pelatih Persebaya Beri Latihan Khusus Arsenio Valpoort, Samsul Arif Siap Menolong