- Mantan pemain Arsenal, Jeremie Aliadiere menilai Arsenal tak punya pilihan kecuali melepas Pierre-Emerick Aubameyang musim panas ini.
- Aliadiere menyalahkan Arsenal yang kerap kehilangan pemain bintang dengan status gratis.
- Jeremie Aliadiere memprediksikan harga Aubameyang akan merosot dibandingkan musim lalu.
SKOR.id - Mantan pemain Arsenal, Jeremie Aliadiere menilai Arsenal tidak punya pilihan lain kecuali menjual Pierre-Emerick Aubameyang musim panas ini, sekalipun dengan harga murah.
Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal tinggal satu tahun lagi, dan hingga sekarang belum ada pembaruan masa kerja tersebut.
Di satu sisi, pemain timnas Gabon itu telah menjadi incaran klub-klub elite Eropa, seperti Barcelona, Real Madrid, serta Inter Milan.
Berita Arsenal Lain: Arsenal dan Chelsea Bersaing Dapatkan Kiper Barcelona
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta sudah menegaskan akan mempertahankan Aubameyang. Namun, menurut Aliadiere jika dilakukan maka Arsenal akan melakukan kesalahan seperti sebelum-sebelumnya.
"Mereka harus menjualnya, 100 persen," ujar Aliadiere. "Arsenal tidak bisa terus kehilangan pemain fantastis secara gratis."
"Sejujurnya, saya masih tidak percaya harus kehilangan pemain terbaik sekaligus kapten kita, pergi di musim panas nanti dengan menyisakan kontrak satu tahun."
Jeremi Aliadiere beranggapan seharusnya Arsenal memutuskan nasib Aubameyang saat kontraknya tersisa dua tahun. Kondisi tersebut dinilainya lebih menguntungkan ketimbang sekarang ini.
"Jika saya Aubameyang dan saya tahu kontrak saya hanya satu tahun lagi, saya akan mengorbankan karier saya selama satu tahun dan pergi secara gratis demi mendapat bayaran tinggi mengingat begitu banyak klub mengejar saya. Siapa yang tidak ingin itu?"
Itu sebabnya Aliadiere menilai kondisi ini terjadi lantaran kesalahan manajemen Arsenal. Seharusnya klub London Utara ini tidak membiarkan nasib pemain menggantung dengan sisa kontrak semusim lagi, terutama pemain seperti Aubameyang.
Akibatnya, harga Aubameyang diprediksi Aliadere bakal turun drastis dibandingkan musim lalu. Bahkan, jika Arsenal menjualnya ke Real Madrid ataupun Barcelona.
Berita Arsenal Lain: Masa Depan Alexandre Lacazette di Arsenal Terancam karena Sebuah Balon
"Berapa banyak yang bisa diharapkan untuknya sekarang? Tidak ada apa-apanya jika dibandingkan menjualnya musim panas lalu. Mereka bisa meminta 100 juta pounds," Aliadiere menambahkan.
Terakhir kali, Arsenal menjual pemain gratis saat Aaron Ramsey menuju ke Juventus musim panas lalu. Kini, mereka bersiap kehilangan pemain yang mencetak gol terbanyak di Arsenal.