- Kontrak baru Kevin De Bruyne di Manchester City harus tertunda karena agennya tertangkap polisi.
- Agen De Bruyne, Patrick de Coster, diduga melakukan penggelapan uang.
- Kevin de Bruyne rencananya akan mendapatkan gaji 6,7 miliar per minggu.
SKOR.id - Manchester City harus menunda mengikat gelandang Kevin De Bruyne dengan kesepakata baru usai agennya tertangkap polisi.
Sang agen, Patrick de Coster ditangkap oleh kepolisian Belgia pada Kamis (27/08/2020) waktu setempat setelah dilaporkan oleh Kevin De Bruyne.
De Coster dicurigai De Bruyne telah melakukan penggelapan uang dan kini dia harus berurusan meja hijau.
Akibat kasus tersebut, pembicaraan kontrak De Bruyne dengan Manchester City terpaksa ditunda.
Rencananya City akan menawarkan kenaikan gaji pemain Belgia tersebut menjadi 350 ribu pounds (Rp6,7 miliar) per minggu.
Kenaikan gaji pemain 29 tahun itu didasari dengan statusnya yang akan menjadi kapten Manchester City usai David Silva berlabuh ke Real Sociedad.
Selain itu, hal tersebut menjadi hadiah bagi Kevin De Bruyne yang menyamai pencapaian Thiery Henry dengan mencatatakan 20 assist dalan satu musim di Liga Inggris.
Saat ini, De Bruyne mendapatkan gaji 300 ribu pounds (Rp5,8 miliar) per Minggu. Dirinya juga masih memiliki kontrak selama tiga tahun bersama The Citizen.
De Bruyne pada awalnya mencurigai penggelapan uang yang dilakukan De Coster saat kepindahannya dari Wolfsburg menuju Stadion Etihad.
De Coster diketahui tidak mencatatkan jumlah transaksi dalam dokumen resmi dan tidak dapat di pertanggungjawabkan.
Pada saat kepindahan Kevin De Bruyne ke Manchester City, Patrick De Coster menerima komisi 10 persen dari biaya transfer. Saat itu, De Bruyne didatangkan dengan biaya 55 juta pounds (Rp1 triliun) dari Wolfsburg.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Martin Braithwaite Minta Nomor Punggung 10 Milik Lionel Messihttps://t.co/UHX1yYeYSz— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Berita Manchester City lainnya:
Lyon Beri Kesempatan Kedua untuk Manchester City Tawar Houssem Aouar
Dugaan Dokumen Rahasia Manchester City Tawar Lionel Messi Bocor di Internet