- Ketertarikan Manchester City terhadap Lionel Messi bisa mempengaruhi masa depan Kevin De Bruyne.
- Mantan pemain Manchester City, Trevor Sinclair mewanti-wanti The Citizens untuk bersikap bijak.
- Menurut Sinclair, Kevin De Bruyne ingin menjadi pemain termahal di Manchester City.
SKOR.id - Hasrat Manchester City meminang Lionel Messi dinilai bisa mempengaruhi masa depan Kevin De Bruyne, seperti diklaim Trevor Sinclair.
Mantan winger Man City itu memperingatkan The Citizens untuk bersikap bijak dalam menerapkan kebijakan transfernya musim ini.
Manchester City telah dikaitkan dengan Lionel Messi sejak musim panas lalu. Kini, kontrak pemain 33 tahun tersebut akan berakhir pada Juni 2021.
Sementara, Kevin De Bruyne masih memiliki kontrak hingga 2023 mendatang. Tetapi The Citizen ingin memastikan bintang Belgia itu tetap tinggal dengan kontrak baru.
Negosiasi sudah berlangsung sejak musim lalu tapi hingga saat ini belum ada kesepatakan. Sinclair menilai, stagnannya situasi tersebut lantaran persoalan gaji.
Menurut pria berusia 47 tahun tersebut, De Bruyne ingin Man City menjadikannya pemain berbayaran termahal di klub.
Sementara jika Messi benar-benar tiba di Etihad musim panas nanti, sang megabintang jelas akan mendapatkan bayaran fantastis seperti yang diterimanya di Barcelona.
Apalagi Manchester City bisa mendapatkan Messi dengan gratis lantaran hingga saat ini sang pemain belum memperpanjang kontraknya di Barcelona.
"De Bruyne bahkan belum memiliki agen, dia bertindak untuk dirinya sendiri, yang menurut saya fantastis," ujar Sinclair.
"Dia tahu nilainya. Jika Anda tidak mengetahui nilai Anda pada usia 29 tahun maka ada sesuatu yang salah."
Sementara itu, Sinclair meyakini bahwa De Bruyne ingin menjadi pemain dengan bayaran termahal di Man City.
"Dia ingin menjadi pemain dengan bayaran tertinggi di klub ini," tambahnya.
"Tapi yang mungkin dia katakan adalah dia ingin menjadi pemain dengan bayaran tertinggi terlepas siapa yang masuk. Itu masalah bagi City jika mereka serius ingin merekrut Messi."
"Gaji De Bruyne bisa naik dalam jumlah besar jika dia ingin memiliki gaji yang lebih besar dari Messi."
Selain Manchester City, PSG juga dikabarkan berniat memboyong Lionel Messi dari Barcelona.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Gagal Lagi di Piala Liga Inggris, Bruno Fernandes Curhat di Medsos https://t.co/OMSOXUEPB2— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 8, 2021
Berita Manchester City lainnya:
Kejar Lionel Messi, Manchester City Paksa Pemain Bintangnya Berkorban
Kevin De Bruyne Akui Manchester City Sempat Tidak Siap Hadapi Musim Ini