- Melihat supir ojol yang kesulitan bekerja di tengah wabah Covid-19 mendorong Adhi Pratama untuk berdonasi lewat lelang jersi.
- Adhi Pratama menganggap ulah oknum penimbun masker merugikan banyak pihak, terutama yang masih harus bekerja di luar rumah.
- Beberapa pebasket Indonesia sudah melakukan penggalangan dana untuk memerangi wabah Covid-19.
SKOR.id – Adhi Pratama dan beberapa kolega basketnya melakukan penggalangan dana sebagai upaya menekan efek penyebaran Covid-19 di Indonesia.
Namun siapa sangka jika gerakan sosial yang dilakukan Adhi Pratama itu justru mencuat setelah dirinya menyaksikan peristiwa yang membuatnya geram.
Fenomena miris ia saksikan ketika hendak membeli vitamin dan disinfektan di Depok Town Center, (DTC) beberapa waktu lalu.
Saat itu, Adhi Pratama melihat ada seorang supir ojek online (ojol) yang gagal membeli piza sesuai yang dipesan pelanggannya.
Baca Juga: Ingin Covid-19 Segera Berakhir, 3 Pemain Pelita Jaya Lelang Jersi
Alasannya, restoran tujuan supir ojol memiliki peraturan yang mengharuskan pembeli memakai masker. Masalahnya, alat medis itu sulit didapat pada masa seperti ini.
Padahal, kata Adhi, supir ojol tersebut sama sekali belum mendapatkan pemesan pada hari itu.
Peristiwa tersebut yang menjadi bahan bakar semangat Adhi Pratama untuk melelang jersi demi pengadaan Alat Perlindungan Diri (APD) dan masker di Indonesia.
“Sebetulnya, saya sudah punya niat melakukan penggalangan dana sejak lama," kata Adhi Pratama, Minggu (29/3/2020).
"Namun setelah melihat ada supir ojol kebingungan karena masker, niat saya makin kuat,” center Pelita Jaya Bakrie ini menambahkan.
Ia pun berharap, dalam waktu dekat, permasalahan APD maupun masker dapat terselesaikan.
“Karena ulah penimbun masker ini, banyak orang yang rugi. Dalam keadaan susah seperti ini, mereka malah mencari keuntungan,” ia mengungkapkan.
Selain Adhi, sejumlah pemain basket Indonesia juga sudah melakukan penggalangan dana untuk memerangi Covid-19.
Kubu Pelita Jaya Bakrie misalnya. Tim asal Jakarta ini ikut mempromosikan lelang jersi yang dilakukan Adhi Pratama, Andakara Prastawa, dan Respati Ragil.
Sedangkan satu pemain Pelita Jaya lain, Katon Adjie Baskoro, melelang sepatu miliknya untuk donasi.
Baca Juga: Terinspirasi Pemain NBA, Abraham Wenas Lelang Jersey untuk Berantas Covid-19
Sementara itu, Abraham Wenas (Amartha Hangtuah) dan Abraham Damar Grahita (timnas Indonesia) juga melelang jersi mereka masing-masing.
Abraham Wenas melepas kostum yang digunakannya di IBL 2019-2020, sedangkan Abraham Damar Grahita melelang jersi yang dipakainya di Indonesia Patriots.
Beberapa nama di atas hanya sebagian, karena masih banyak pebasket Indonesia lain yang juga melakukan aksi amal guna melawan persebaran Covid-19.