SKOR.id - Persipura Jayapura resmi berpisah dengan Tony Ho untuk lanjutan Liga 2 2023-2024 pada Senin (20/11/2023).
Klub berjuluk Mutiara Hitam itu mengumumkan perpisahan dengan sang pelatih melalui unggahan di akun Instagram resminya.
Keputusan itu sekaligus membuat Persipura saat ini sedang mencari pelatih kepala baru untuk bisa lekas membangkitkan tim.
"Manajemen telah bersepakat dengan pelatih Tony Ho untuk menyudahi kerja sama dan saat ini manajemen sedang mencari pelatih pengganti," tulis Persipura.
"Kami ucapkan kepada Tony Ho yang telah bersedia bekerja sama, kita doakan Tony Ho sukses selalu," klub menambahkan sambil berbagi poster ucapan terima kasih.
Lebih lanjut dijelaskan bahwa selagi manajemen klub mencari pelatih kepala baru, tim akan ditangani oleh staf pelatih yang ada.
"Untuk sementara waktu, asisten pelatih Ridwan Bauw dan Izaac Wanggai akan menangani Ian Kabes dan kawan-kawan, hingga ditemukan pelatih kepala yang baru," Persipura memungkasi.
Adapun didepaknya Tony Ho cukup wajar sebab Mutiara Hitam belakangan sedang dalam tren negatif di bawah arahannya.
Mereka sudah gagal meraih kemenangan pada lima pertandingan terakhirnya; tiga imbang dan dua kalah, termasuk duel terkini.
Terbaru, Persipura takluk 1-3 dari Persiba Balikpapan yang sejatinya sedang dalam kondisi yang buruk sebelum laga tersebut.
Hasil minor yang dirasakan belakangan akhirnya membuat Mutiara Hitam berada di posisi dasar klasemen sementara Grup 4 Liga 2 2023-2024.
Mereka hanya bisa mengumpulkan delapan poin dari delapan pertandingan yang sudah dijalani; sekali menang dan lima imbang.
Persipura tertinggal lima poin dengan Sulut United yang ada di peringkat ketiga untuk setidaknya bisa lolos ke babak 12 besar.
Mutiara Hitam masih menyisakan empat laga di sisa babak pendahuluan Liga 2 2023-2024 dan semua adalah tim empat besar sementara.
Secara berurutan mereka akan bersua Persipal Babel United (tandang), Sulut United (kandang), Persewar Waropen (kandang), dan PSBS Biak (tandang).
Sementara itu jika gagal finis di posisi tiga besar, Persipura harus berjuang di babak play-off degradasi untuk menghindari kembali turun kasta.