- Laga AC Milan vs Spezia jadi adu gengsi kedua pelatih, Stefano Pioli dan Luca Gotti.
- Pertandingan AC Milan vs Spezia akan digelar di Stadion San Siro, Minggu (6/11/2022) dini hari WIB.
- Stefano Pioli unggul statistik pertemuan melawan Luca Gotti.
SKOR.id - Pertandingan lanjutan Liga Italia 2022-2023 akan mempertemukan antara AC Milan vs Spezia, faktor Stefano Pioli dan Luca Gotti punya catatan tersendiri.
Stefano Pioli sementara ini membawa anak asuhnya di posisi ketiga klasemen sementara Liga Italia.
Sedangkan Luca Gotti masih berjuang bersama Spezia di peringkat ke-16, hanya tiga poin dari tim penghuni zona degradasi.
AC Milan dalam misi wajib menang agar menjaga kans mereka di persaingan gelar Scudetto musim ini.
Sementara Spezia harus menang agar semakin menjauh dari zona degradasi yang mengancam mereka.
Sebelum laga Minggu dini hari WIB nanti, Stefano Pioli dan Luca Gotti tercatat telah lima kali adu taktik.
Stefano Pioli unggul dengan lima kemenangan, lalu masing masing satu kali imbang dan kalah mealwan Luca Gotti.
Pertemuan pertama mereka terjadi di Serie B, musim 2008-2009, saat Treviso yang dilatih Luca Gotti mengalahkan Piacenza asuhan Stefano Pioli 3-2.
Musim berikutnya, Pioli yang menangani Sassuolo mengalahkan Triestina yang dilatih Gotti dengan skor 2-1.
Kedua pelatih baru bertemu kembali pada Januari 2020, saat AC Milan yang dilatih Pioli mengalahkan Udinese yang ditangani Gotti pada giornata ke-20 musim 2019-2020 dengan skor 3-2.
Pertemuan lainnya terjadi pada musim 2020-2021 saat AC Milan kembali mengalahkan Udineese kali ini dengan skor 2-1.
Lalu pertemuan terakhir terjadi pada pekan ke-25 musim 2020-2021, ketika itu pertandingan AC Milan vs Udinese berakhir imbang 1-1.
Pertemuan keenam ini bisa menjadi ajang bagi Stefano Pioli menambbah keunggulan atas Luca Gotti.
Carlo Ancelotti Sebut Jose Mourinho dan AS Roma sebagai Perpaduan yang Pas
Juventus vs Inter Milan: Kondisi Marcelo Brozovic Membaik Jelang Derby d'Italia