SKOR.id - AC Milan dikabarkan tengah menyiapkan penawaran kontrak jangka panjang untuk penjaga gawang Mike Maignan setelah dia tampil mengesankan di bawah mistar gawang I Rossoneri.
Mike Maignan memainkan peran krusial dalam keberhasilan Milan meraih gelar Liga Italia 2021-2022 di bawah asuhan Stefano Pioli. Kiper 27 tahun tersebut memainkan 32 pertandingan di Serie A Italia, kemasukan 21 gol dan membuat 17 clean sheet dalam prosesnya.
Dan, meski melewatkan sebagian besar musim ini karena masalah cedera, Maignan tetap membuktikan nilainya bagi tim sejak kembali pada Februari lalu. Sempat digantikan Ciprian Tatarusanu, Mike Maignan kembali merebut tempatnya sebagai kiper utama Setan Merah dan tak pernah menepi lagi sampai akhir musim ini.
Sejak comeback, pemain 27 tahun ini tampil konsisten bersama Il Diavolo Rosso, dengan mendapat rating rata-rata 6,35 dari 21 pertandingan Serie A yang dia mainkan. Itu adalah rasio tertinggi di kubu AC Milan, diikuti Sandro Tonali dan Ismael Bennacer.
Termasuk 21 penampilan liga, Stefano Pioli memberinya kesempatan main 28 kali di semua kompetisi. Dalam periode tersebut, 10 di antaranya mantan kiper Lille mencatat nirbobol, dan kemasukan 26 gol.
Menurut laporan La Gazzetta dello Sport, AS Milan ingin memberikan apresiasi kepada Mike Maignan dengan kesepakatan anyar yang mengikatnya sampai musim panas 2028. Jika terwujud, maka dia akan memiliki kontrak terlama bersama di klub, setelah Rafael Leao membuat kesepakatan jangka panjang awal Mei ini.
Dengan menyepakati kontrak baru, maka Mike Maignan diyakini akan menerima kenaikan gaji tahunan secara signifikan, yang kabarnya naik setidaknya 30 persen dari 2,8 juta euro per musim menjadi sekitar 4 juta euro per tahun.
Setelah AC Milan memastikan tiket Liga Champions musim depan dengan sisa satu pertandingan Serie A Italia, La Gazzetta dello Sport menulis bahwa klub siap memulai negosiasi dalam waktu dekat.
Sementara itu, Stefano Pioli dikabarkan tidak senang dengan sikap Ante Rebic dan Divock Origi, sehingga keduanya diisukan masuk daftar jual. Pemain internasional Kroasia itu bahkan tidak berada di bench dalam laga tandang di Juventus. Absensinya bukan karena cedera, tapi Milan menegaskan keputusan Pioli karena masalah teknik.
Kombinasi Rebic dan Origi membuahkan lima gol musim ini. Origi nencetak dua gol dalam waktu 1,87 menit, sementara Rebic mengemas tiga gol dalam waktu 1.228 di lapangan. Penyerang Belgia itu juga termasuk dalam sosok dengan penghasilan tertinggi. Dia mengantungi 4 juta euro per tahun.