- Berikut ini Skor.id menguraikan berbagai manfaat dari buah rambutan.
- Setidaknya terdapat enam manfaat besar yang bisa didapat dengan mengonsumsi buah rambutan, seperti dilansir dari Alodokter.
- Salah satunya memperkuat daya tahan tubuh atau imun, yang sangat berguna di masa pandemi Covid-19.
SKOR.id - Rambutan tumbuh subur di daerah beriklim tropis seperti Indonesia, Thailand, dan Malaysia. Sehingga, buah ini mudah ditemui di Tanah Air.
Buah rambutan memiliki kulit yang dipenuhi rambut, punya daging berwarna putih, dan ada biji di dalamnya. Penampilannya mirip leci atau kelengkeng.
Rambutan memiliki rasa manis, meski terkadang asam. Buah ini cocok dimakan oleh siapa saja, tanpa terkecuali anak-anak atau ibu hamil.
Beragam nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh terkandung dalam buah rambutan. Seperti kalori, protein, karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, zat besi.
Juga natrium, kalium, magnesium, folat, zinc, kolin, dan aneka vitamin yakni A, B, dan C. Rambutan juga kaya akan antioksidan.
Karena mengandung banyak nutrisi, tak heran jika buah ini dapat memberikan manfaat yang luar biasa bagi kesehatan, seperti dilansir dari Alodokter.
Setidaknya terdapat enam manfaat besar yang bisa didapat dengan mengonsumsi buah rambutan. Berikut ini uraiannya:
1. Melancarkan sistem pencernaan
Kandungan serat yang terkandung pada rambutan baik untuk melancarkan pencernaan dan proses pengeluaran tinja saat buang air besar.
Dengan mencukupi asupan serat dari buah rambutan atau buah dan sayuran lainnya, Skorer akan terhindar dari sembelit atau konstipasi.
2. Memperkuat daya tahan tubuh
Adanya kandungan vitamin C, vitamin A, dan antioksidan menjadikan buah rambutan bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Dengan daya tahan tubuh yang lebih kuat, tubuh bisa melawan kuman dan virus penyebab penyakit dengan lebih baik. Hal ini baik untuk membuat Skorer tidak mudah jatuh sakit.
3. Menjaga kesehatan jantung
Sama seperti beberapa jenis buah lainnya yang mengandung kalium, rambutan memiliki manfaat untuk mendukung kesehatan jantung.
Kalium adalah salah satu jenis mineral yang berperan besar dalam menurunkan tekanan darah dan menjaganya tetap stabil.
Selain itu, antioksidan pada rambutan juga punya peranan dalam mengurangi peradangan, sehingga mampu mengurangi risiko untuk terkena penyakit jantung dan stroke.
4. Membantu penurunan berat badan
Asupan sayuran dan buah-buahan, termasuk buah rambutan, bisa membuat Skorer merasa kenyang lebih lama.
Sehingga, bisa menurunkan nafsu makan. Hal ini sangat baik untuk membantu menurunkan berat badan berlebih.
5. Menjaga kesehatan tulang
Seiring bertambahnya usia, kesehatan dan kekuatan tulang menurun. Tapi, itu bisa dicegah bila rutin mengonsumsi makanan tinggi kalsium dan kalium seperti buah rambutan.
Agar kesehatan tulang tetap terjaga dengan baik, dianjurkan untuk tetap aktif berolahraga, tidak merokok, dan tidak mengonsumsi minuman beralkohol.
6. Menurunkan risiko munculnya kanker
Buah rambutan mengandung antioksidan yang baik untuk menangkal efek radikal bebas dan kerusakan sel-sel tubuh. Selain itu, juga menurunkan risiko kanker pada tubuh.
Sejumlah penelitian juga mengungkapkan, rambutan atau ekstrak buah ini memiliki sifat antikanker yang bisa mencegah terjadinya beberapa jenis kanker. Seperti kanker kulit dan kanker usus besar.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Bugar Lainnya:
4 Manfaat Latihan Kekuatan Otot bagi Perempuan
Mengenal Self-efficacy dan Cara Melatihnya agar Kerja Lebih Efektif