- Kehidupan seorang gamer bisa sangat dekat dengan gaya hidup tak sehat.
- Mulai dari makan tak teratur hingga istirahat yang kurang membuat gamer sangat rentan dari berbagai penyakit.
- Maka dari itu, Skor.id memberikan lima sayur dan buah yang baik dikonsumsi oleh para gamer di sela-sela aktivitas bermain gim mereka.
SKOR.id - Deretan buah yang menguntungkan jika dikonsumsi gamer secara teratur.
Tak dapat dipungkiri lagi, kehidupan seorang gamer bisa dibilang sangat rentan dengan gaya hidup yang tidak sehat.
Hal itu diakibatkan oleh rasa candu yang dihasilkan oleh gim itu sendiri.
Tak jarang gamer bisa berjam-jam terpaku bermain gim di depan layar monitor atau perangkat seluler.
Akibatnya, gamer terkadang lupa mengembalikan nutrisi yang hilang dari aktivitas bermain gim mereka.
Alhasil banyak penyakit yang bisa saja menjangkiti para gamer apabila tak diperhatikan dengan baik.
Mengonsumsi sayur dan buah menjadi salah satu alternatif para gamer untuk bisa mengembalikan nutrisi ke dalam tubuh tanpa harus memakan waktu yang banyak berhenti dari aktivitas bermain gimnya.
Oleh sebab itu, Skor.id telah merangkum beberapa buah yang sangat baik untuk dikonsumsi oleh para gamer.
Berikut deretan buah yang baik dikonsumsi oleh gamer versi Skor.id:
1. Wortel
Sudah tak perlu diragukan lagi Wortel menjadi salah satu sayuran yang sangat baik untuk kesehatan tubuh secara umum, apalagi untuk para gamer.
Pasalnya Wortel memiliki berbagai khasiat di antaranya, mencegah penyakit dan kerusakan mata, menjaga kesehatan otak, membersihan mulut dari bakteri, dan masih banyak lagi.
Berbagai manfaat itu bisa diberikan wortel berkat kandungannya yang kaya akan vitamin, yakni A, B, C, E, dan K, juga mengandung kalori, Air, Protein, Lemak, hingga Karbohidrat.
2. Apel
Buah yang satu ini sangat mudah didapatkan di pasaran dan mudah untuk dikonsumsi.
Apel mengandung vitamin A, B, dan C, juga serat yang membuat perut kenyang lebih lama.
Manfaat dari buah Apel itu sendiri adalah menjaga kesehatan usus dengan membantu kinerjana, mengontrol gula dalam darah, menyehatkan jantung dan masih banyak lagi.
3. Kiwi
Buah mungil berwarna Hijau ini punya berbagai khasiat yang bisa sangat menguntungkan bagi para gamer.
Pasalnya Kiwi memiliki kandungan antioksidan dan vitamin C yang terbilang tinggi.
Bahkan menurut studi, sekitar 180 gram buah kiwi cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin C dalam sehari.
Hal itu membuat Kiwi dapat meningkatkan daya tahan tubuh, menjaga kesehatan mata, juga menjaga kesehatan pencernaan.
4. Nanas
Jika anda gamer dan gemar makan Nanas, maka anda bisa dibilang memiliki gaya hidup yang cukup sehat.
Pasalnya Nanas merupakan salah satu buah yang bisa diandalkan dalam usaha untuk meningkatkan imut tubuh.
Khasiat tersebut muncul berkat kandungan vitamin C dalam nanas yang cukup besar.
Selain itu Nanas juga dapat melancarkan pencernaan dan menghindarkan gamer dari penyakit tulang berkat dengan memperkuat tulang berkat vitamin D yang ada di dalamnya.
5. Pisang
Rasanya semua orang Indonesia sudah mengenal buah yang satu ini dan berbagai macam olahan yang bisa dilakukan.
Gamer pun akan sangat diuntungkan bila rutin mengonsumsi buah yang satu ini berkat berbagai kandungan yang ada di dalamnya.
Pisang sudah dikenal sebagai sumber karbohidrat, potasium, dan serat yang membuatnya bisa dijadikan alternatif untuk mengisi perut di tengah-tengah jalannya bermain gim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Simpang Siur Kelanjutan Kontrak TenZ di Sentinels https://t.co/elnBFUfTOS— SKOR.id (@skorindonesia) June 1, 2021
Berita fitur esport lainnya:
Suka Menjadi Initiator? Ini Tips Menjadi Tank Mobile Legends
Tips Tingkatkan FPS Agar Bermain Gim PC Makin Lancar