- PMPL Indonesia season 3 tak lama lagi akan segera bergulir.
- Sama seperti edisi-edisi sebelumnya, pada PMPL kali ini juga terdapat pemain rookie atau yang pertama kali berlaga di kompetisi PUBG Mobile paling bergengsi di Indonesia tersebut.
- Setidaknya ada lima pemain rookie yang patut diwaspadai oleh tim kontestan lainnya.
SKOR.id - PUBG Mobile Pro League atau PMPL Indonesia season 3 akan segera dimulai. Perang antar tim terbaik di Indonesia pun segera bisa dinikmati.
Rencananya kompetisi PUBG Mobile paling bergengsi di Indonesia tersebut akan digelar pada 24 Maret hingga 11 April 2021 untuk babak regular season.
Total akan ada 20 tim dengan 100 pemain profesional yang akan bertempur di PMPL Indonesia season 3.
Dari 100 pemain tersebut setidaknya ada lima pemain rookie yang patut diperhitungkan di musim baru PMPL ini.
Lima pemain rookie yang patut diwaspadai tersebut sempat diungkap langsung oleh PUBG Mobile Esports Indonesia lewat unggahannya pada Selasa (16/3/2021).
Lima pemain tersebut berasal dari lima tim yang berbeda, yakni Morph Team, RRQ Hoshi, Takae Esports, Skylightz Gaming, dan Geek Fam ID.
Berikut lima pemain rookie yang wajib diperhatikan selama PMPL Indonesia season 3:
1. Hokiyanto "Hokky" Kwandoko (Morph Team)
Pemain yang satu ini direkrut Morph dengan status pinjaman dari kontestan PMCO Spring Split 2021, Supply Bang.
Hokky merupakan satu dari tiga pemain Supply Bang yang akhirnya dipinjamkan ke Morph Team.
Bersama Morph, Hokky, akan bertempur bersama Ariezky "TakaNome" Haridjaya, Ezra "Zabrol" Haridjaya, Russel "Summer" Gaos Junior, dan Krismondo "2Cool" Caprio.
2. Gesit "jaymax" Geovandy (Skylightz Gaming)
Jaymax akan bertempur bersama dua pemain berpengalaman, Jerry "Jerrsy" Asyahry dan Marthin "Slayer".
Selain itu jaymax juga akan dibantu oleh sesama pemain rookie di timnya, Ridho "pinkky" Pratama.
Sejauh ini Skylightz Gaming baru memastikan empat pemain dan belum memperkenalkan pilar kelimanya.
3. Arya "Hadez" Bintang (Takae Esports)
Pemain rookie ketiga yang wajib diwaspadai kontestan PMPL Indonesia season 3 adalah Hadez dari Takae Esports.
Takae Esports juga merupakan tim baru yang akan bertempur di PMPL Indonesia season 3.
Meski berstatus tim baru, Takae Esports memiliki pemain-pemain berpengalaman seperti Afridza "Zaay" Imani, Ahmad "Argenta" Muladi, M ''bangkhuz'' Khuzari, dan M "Kean" Raihan.
4. Aldimas "Dinosaurs" (Geek Fam)
Dinosaurs resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar Geek Fam bersamaan dengan masuknya Katoulyssa dan sang pelatih Mxmoore.
Ketiganya bisa dibilang merupakan wajah baru di PMPL Indonesia season 3.
Ketiganya ditandemkan dengan pemain berpengalaman seperti Muhammad Erfan "Alvirlo" Rodhini, Timothy "bubuu", Davon "Tomz" Putra, dan Wahyu "Mort" Maulana.
5. Christopher "kenboo" Nitiatmadja
Meski sebenarnya berstatus sebagai pemain veteran RRQ Ryu, namun Kenboo nyatanya belum pernah menjajal ketatnya kompetisi PMPL Indonesia.
Kenboo sudah menjadi pemain RRQ Ryu sejak Agustus 2018 lalu kemudian memutuskan mundur sebagai pemain pada Juli 2019.
Sejak saat itu ia menekuni peran barunya di RRQ sebagai Brand Ambassador sebelum akhirnya kembali terjun sebagai pemain pada Maret 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita PMPL Indonesia season 3 lainnya:
Bigetron Red Aliens Tepis Sikap Terlalu Percaya Diri Jelang PMPL Indonesia Season 3