- Mereka adalah pemain spesial bagi klubnya yang telah mencetak banyak gol di ajang Liga Champions.
- Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo masih ada di posisi kedua dalam daftar gol terbanyak di Liga Champions untuk satu gol.
- Karim Benzema mamperlihatkan dirinya juga mesin gol di ajang ini dengan total 6 gol yang telah diciptakannya.
SKOR.id - Karim Benzema menambah golnya di ajang Liga Champions ketika menyelamatkan Real Madrid saat lawan Chelsea, dalam semifinal pertama ajang ini, Rabu (28/4/2021) dini hari WIB.
Gol tersebut bukan hanya membawa Los Merengues imbang 1-1 lawan The Blues melainkan juga membuat penyerang asal Prancis ini menyamai rekor gol Raul Gonzalez di ajang paling bergengsi antarklub Eropa ini.
Karim Benzema total telah mencetak 71 gol, jumlah yang sama yang telah diciptakan Raul Gonzalez.
Raul mencapai jumlah tersebut dengan Real Madrid dan Schalke, sedangkan Karim Benzema dalam kariernya bersama Lyon dan Real Madrid.
Pemain terbanyak yang mencetak gol di ajang Liga Champions (tidakt termasuk kualifikasi) masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo.
Bintang asal Portugal ini total telah menorehkan 134 gol. Jumlah tersebut diraihnya di tiga klub yaitu Manchester United, Real Madrid, dan Juventus.
Sedangkan di bawahnya ada Lionel Messi dengan 120 gol yang diciptakan seluruhnya untuk Barcelona. La Pulga sepanjang kariernya memang hanya bermain di Los Azulgrana.
Dari pencapaian itu pula, ada kategori pemain yang banyak mencetak gol untuk sebuah klub di ajang Liga Champions. Berikut lima pemain dari daftar pemain yang paling banyak mencetak gol untuk satu klub:
1. Lionel Messi: 120 Gol, 149 Laga (Barcelona)
Dengan 120 gol itu pula, Lionel Messi memimpin untuk ketegori ini. La Pulga sejauh ini telah mengoleksi jumlah tersebut sepanjang kariernya di Barcelona.
Kali pertama Lionel Messi mencetak gol di ajang Liga Champions terjadi saat Barcelona menang 5-0 atas Panathinaikos dalam fase grup 2005-2006.
Messi mencetak gol ketiga dalam laga tersebut ketika Barcelona masih di bawah asuhan Frank Rijkaard.
Sedangkan gol terakhirnya dalam laga 16 besar menghadapi Paris Saint Germain, 10 Maret 2021 lalu dalam laga yang berakhir 1-1.
Musim terakhir Lionel Messi di ajang Liga Champions terjadi pada 2011-2012 ketika dia mengoleksi 14 gol dalam semusim tersebut. Messi juga memberikan enam assist saat itu.
2. Cristiano Ronaldo: 105 Gol, 101 Laga (Real Madrid)
Di posisi kedua ada Cristiano Ronaldo. Penyerang asal Portugal ini tentu saja mengoleksi banyak gol di ajang ini ketika masih bermain bersama Real Madrid.
Cristiano Ronaldo total telah mencetak 105 gol untuk Los Merengues dari 101 laga. Sedangkan gol lainnya ditorehkan untuk Manchester United (15 gol) dan saat ini bersama Juventus (14 gol).
Produktivitas terbaiknya di Real Madrid dari jumlah gol terjadi pada 2013-2014. Ketika itu, CR7 mampu menorehkan 17 gol untuk Los Merengues.
Terkait produktivitas ini pula, Cristiano Ronaldo pernah menorehkan rekor yaitu mencetak gol dalam 11 laga beruntun bersama Los Merengues.
3. Raul Gonzalez: 66 Gol, 130 Laga (Real Madrid)
Gol pertama Raul Gonzalez untuk Real Madrid diciptakan ke gawang Ferenvarosi dalam fase grup Liga Champions 1995-1996.
Dalam laga yang digelar pada 18 Oktober 1995 tersebut, Raul bahkan mencetak hat-trick dan membawa Real Madrid menang 6-1 di Stadion Santiago Bernabeu.
Raul langsung mencetak dua gol yang membawa Madrid untuk yaitu pada menit ke-23 dan 24. Sedangkan gol ketiganya dia ciptakan pada menit ke-84.
Musim terbaik Raul bersama Real Madrid di ajang Liga Champions dari sisi produktivitas terjadi pada 2009-2010 ketika dia mencetak 10 gol dari 15 pertandingan.
4. Karim Benzema: 59 Gol, 110 Laga (Real Madrid)
Dengan enam gol yang telah diciptakannya di Liga Champions musim ini, Karim Benzema hanya membutuhkan satu gol lagi untuk menyamai pencapaian terbaiknya dalam semusim.
Fase terproduktif tersebut ditorehkannya pada 2011-2012 ketika mencetak tujuh gol.
Gol pertamanya di ajang ini bersama Real Madrid ditorehkan ke gawang AC milan dalam laga yang berakhir 1-1, 3 November 2009.
5. Robert Lewandowski: 56 Gol, 68 Laga (Bayern Munhen)
Musim lalu adalah musim terbaik Robert Lewandowski dalam kariernya di ajang Liga Champions.
Total dia telah mencetak 15 gol dari 10 pertandingan di ajang ini untuk Bayern Muenchen yang menandai pula sukses Bayern Munchen meraih gelar Liga Champions.
Robert Lewandowski total menctak 56 gol untuk Bayern Munchen dari 68 pertandingan di ajang Liga Champions.
Dengan demikian bintang asal Polandia ini rata-rata mampu mencetak 2,28 gol per pertandingan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Belajar dari Johan Cruyff, Pep Guardiola Minta Manchester City Nikmati Laga Lawan PSG https://t.co/T4mYZlhz4Z— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita Liga Champions Lainnya:
Riyad Mahrez Sudah Lama Impikan Semifinal Liga Champions
Link Live Streaming Paris Saint-Germain vs Manchester City di Liga Champions
Prediksi Paris Saint-Germain vs Manchester City: Koneksi Maut Kylian Mbappe dan Neymar